Cabor Berkuda Raih Tiga Emas di Kejurnas Equestrian

Cabor Berkuda Raih Tiga Emas di Kejurnas Equestrian

detakbanten.com DEPOK – Atlet berkuda Banten berhasil meraih 3 emas dan 2 perak dari Kejurnas Equestrian 2015 khusus nomor Jumping, yang berlangsung 19-20 September, di Arthayasa Stable, Depok Jawa Barat. Keberhasilan ini membuka peluang Banten merebut emas di PON XIX mendatang.

Banten turun dengan kekuatan tiga atlet yaitu Nadia Marciano, Adi Katompo dan Jendri Palendeng. Mereka selama ini berlatih di stable Adria Pratama Mulya (APM) milik Triwati Marciano Norman yang berlokasi di Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

Setelah bertarung dengan atlet-atlet berkuda dari DKI Jakarta, Kalimantan Timur dan Jawa Barat serta beberapa klub profesional, Nadia berhasil merebut emas di dua nomor yaitu Palang 120 centimeter dan 125 centimeter serta satu perak di nomor 110 centimeter. Sedangkan Adi Katompo meraih satu emas dari nomor Palang 130 centimeter dan satu perak dari nomor 140 centimeter.

Secara keseluruhan, Banten keluar sebagai juara umum di Kejurnas Equestrian 2015 yang mempertandingkan 10 nomor ini. "Prestasi ini mudah-mudahan berlanjut di PON XIX mendatang," ujar Triwati yang turut hadir di event tersebut.

Menurutnya, secara umum kekuatan Banten memang terletak di nomor Jumping (lompat). Namun, pihaknya juga akan berusaha agar Banten bisa tampil maksimal di dua nomor lain, yaitu Dressage (Tunggang Serasi) dan Eventing (gabungan antara Jumping, Dressage dan Cross Country).

 

 

Go to top