Print this page

Oppo Resmikan Peluncuran Oppo Reno4 SE 5G

Oppo Resmikan Peluncuran Oppo Reno4 SE 5G

detakbanten.com Aparel Oppo meresmikan peluncuran Oppo Reno Reno4 series. Setelah Reno4, Reno4 Pro, dan Reno4 Pro Artist Limited Edition, kini giliran Reno4 SE 5G yang melakukan debutnya.

Diketahui bahwa hal utama yang dihadirkan di Reno4 SE 5G ini antara lain yaitu dari layar AMOLED, setup 3 kamera belakang, fast charging 65W, dan tentunya 5G.

Seperti dilansir dari laman Gizmochina, Senin (21/9/2020), Oppo Reno4 SE 5G berdimensi 160,5 x 73,5 x 7,85 mm dengan bobot 169 gram dan Smartphone ini juga hadir dengan refresh rate 60Hz dengan touch sampling rate sebesar 180Hz agar layarnya semakin responsif.

Teknologi sidik jari juga sudah dipindahkan dibagian bawah layar serta disektor kamera sektor kamera, spesifikasi Oppo Reno4 SE 5G dilengkapi kamera selfie 32 MP (f/2.4) yang disimpan dalam punch hole, lengkap dengan dukungan untuk EIS, AI smart beauty, mode potret, mode pemandangan malam, dan perekaman video 30fps 1080p.

Sementara di bagian belakang, trio kamera diletakan dalam modul berbentuk persegi. Isinya terdiri dari sensor utama 48 MP (f/1.7) dengan dukungan fokus otomatis, lensa ultrawide 8 MP (f/2.2) dengan bidang pandang 119 derajat, dan lensa makro 2 MP (f/2.4). Sebagai pelengkap, disertakan juga lampu LED.

Kamera belakang Oppo Reno4 SE 5G mendukung fitur-fitur menarik, mulai dari mode profesional, mode potret, panorama, mode pemandangan malam, EIS, perekaman video gerak lambat (slow mo) 120fps 1080p, dan perekaman video 1080p 30fps.

Dari segi dapur pacunya, Oppo Reno4 SE 5G dibekali MediaTek Dimensity 720, smartphone ini disebut sudah dapat menjalankan banyak aplikasi dan game dengan lancar berkat penggunaan RAM sebesar 8GB dengan memori internal 256GB dan berjenis UFS 2.0.

Untuk daya tahan, ponsel Android 10 dengan antarmuka ColorOS 7.2 ini ditenagai baterai 4.300 mAh yang mendukung teknologi 65W SuperVOOC 2.0 Flash Charge. Oppo mengklaim, Reno4 SE 5G hanya butuh waktu sekitar 37 menit untuk mengisi penuh baterai ponsel dengan bantuan kabel Type-C. 

Oppo Reno4 SE 5G memiliki tiga warna yakni  Flash Black, Super Flash White, dan Super Flash Blue. Untuk harga OPPO membanderol smartphone barunya tersebut dengan harga mulai dari US$369 atau setara dengan Rp5,4 jutaan untuk varian memori internal 128GB, dan US$413 atau setara dengan Rp6 juta untuk varian memori 256GB