Pembangunan Pasar Kronjo Menuai Pro Dan Kontra

Pembangunan Pasar Kronjo Menuai Pro Dan Kontra

detakbanten.com KRONJO -- Pembangunan pasar Kronjo menuai pro dan kontra, pasalnya pedagang yang tergabung dalam komunitas pedagang pasar Kronjo belum menyepakati soal harga jual kios dan los yang akan dibangun pengembang.

Wakil ketua Komunitas pedagang pasar Kronjo H Sapuri mengatakan, pada prinsipnya seluruh pedagang pasar Kronjo mendukung pembangunan revitalisasi pasar oleh PD Pasar Niaga Kerta Raharja, hanya saja sebelum dibangun seharusnya dibuat kesepakatan, terutama harga kios dan los, selain itu pedagang sampai saat ini belum mengetahui detail Engineering Design (DED) pasar Kronjo.

" Harusnya pengembang terbuka mengenai gambar dan perencanaan pasar Kronjo, are sampai saat ini belum ada," kata H Sapuri.

Selain tidak terbukanya menengenai gambar kata H Sapuri, pembangunan tempat penampungan sementara (TPS) buat pedagangpun terkesan asal-asalan, karena saat ini pembangunannya tidak sesuai dengan yang dijanjikan mantan Direktur Operasional PD Pasar

" Tidak ada pengurugan, pengerasan, bahan material TPS bukan dari baja ringan, tidak ada sarana penunjang,"terang H Sapuri.

 

 

Go to top