Kembangkan Potensi Seni, Dispar Banten Dukung Seniman Kriya di Banten

Kembangkan Potensi Seni, Dispar Banten Dukung Seniman Kriya di Banten

Detakbanten.com, SERANG - Komunitas kriya berkerjasama dengan Dinas Pariwisata Provinsi Banten menyelenggarakan lomba seniman kreatif kriya tahun 2020. Dari 40 peserta, terpilih 6 peserta yang masuk kategori tema Terampil, Kreatif Berkarakter Melalui Kriya.

Pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah peserta lomba tersebut diberikan langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Banten, M. Agus Setiawan di halaman Kantor Dinas Pariwisata Provinsi Banten. Selasa (10/11/2020).

Agus menuturkan, para juara yang terpilih lomba seniman kriya agar terus mengembangkan potensi seni khususnya untuk mengangkat ciri khas Banten.

"Untuk terus kreatif dalam mengembangkan hasil kriya, khususnya dalam mengenalkan ciri khas Banten," ungkap Agus.

Oleh sebab itu, kedepannya untuk para juara, kata Agus, pemerintah akan memberikan support dan fasilitas tempat kepada komunitas seniman kriya di Provinsi Banten.

"Kami akan berikan dukungan untuk setiap komunitas yang akan mengadakan kegiatan acara, kedepannya fasilitas akan kami rencanakan," paparnya.

Ditempat yang sama, Kepala Seksi Bidang Ekonomi Kreatif (E-Kraf), Dinas Pariwisata Provinsi Banten, Ina Nurjanah menjelaskan, dalam perlombaan ini memilih gerabah dan kerang sebagai media pendukung dalam kreatif kriya adalah salah satu ciri khas dari Kabupaten Serang.

"Karena gerabah ciri khas dari Bumi Jaya di kabupaten serang, biasanya gerabah hanya menjadi vas bunga, kerang juga banyak di pesisir pantai di Banten. Tidak menyangka peserta kali ini berbeda, lebih unik hasil kriyanya," jelasnya.

Ina juga menuturkan kegiatan tersebut ada didalam program tahunan untuk memfasilitasi para komunitas untuk mendukung 7 sub sektor E-Kraf yang ada di Dinas Parawisata Provinsi Banten.

"Seperti Kuliner, Fashion, Lukis, Film, Kriya Seni Rupa ada Mural dan Seni Lukis, kami memberi ruang kepada komunitas untuk mengexplor dan mempromosikan," tuturnya.

Sementara, Dudi Apriliadi salah satu panitia kegiatan tersebut menjelaskan, kegiatan tersebut untuk mengangkat komunitas dan individu kreatif dibidang kriya di kota dan provinsi Banten.

"Arahnya untuk membuktikan bawah di Provinsi Banten ini memiliki kreatif kriya yang luar biasa," jelas Dudi.

Dudi juga berharap kedepannya pemerintah di Provinsi Banten segara menyediakan fasilitas untuk semua seniman tidak terkecuali seniman kreatif kriya agar dapat menjadi contoh masyarakat yang mandiri dan berbudaya.

"Semoga segera mempunyai wadah agar dapat menjadi tempat berkarya semua seniman, karena selama ini kami dari komunitas kriya kreatif belum mempunyai wadah yang betul-betul dilegalitaskan oleh pemerintah daerah," pungkasnya.(Aden)

 

 

Go to top