Inovasi Interface Gateaway Polresta Tangerang Akan Diadopsi

Inovasi Interface Gateaway Polresta Tangerang Akan Diadopsi

Detakbanten.com SERANG -- Inovasi interface gateaway besutan Polresta Tangerang diapresiasi Wakapolda Banten Kombes Pol Tomex Kurniawan. Wakapolda bahkan mengintruksikan inovasi itu agar diadopsi di wilayah hukum (wilkum) Polda Banten.

"Jangan malu dan jangan ragu. Jika memang itu bagus, maka kita harus tiru. Untuk interface gateaway tadi harus diadposi semua polres di Polda Banten," kata Wakapolda saat Gelar Operasional dan Anev GKTM Polda Banten triwulan III tahun 2017 di Aula Polda Banten, Rabu (1/11/17).

Wakapolda menambahkan, setiap satuan harus senantiasa mengembangkan inovasi demi peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Langkah itu, kata Wakapolda, agar masyarakat benar-benar merasakan kehadiran polisi di tengah-tengah mereka.

Sementara itu, Kapolresta Tangerang AKBP H.M. Sabilul Alif menjelaskan, interface gateaway adalah suatu inovasi yang meningkatkan utilitas telepon genggam (HP) sehingga memiliki fungsi layaknya HT. Inovasi itu memanfaatkan teknologi sistem interkoneksi antara radio dengan jaringan. "Audio yang diterima oleh radio diteruskan ke jaringan dengan menggunakan interface dan dengan IP publik, maka di tempat
yang terpisah audio tersebut dapat diterima, begitu pula sebaliknya," kata Kapolresta Tangerang AKBP Sabilul Alif.

Baca juga:Sat Reskrim Polresta Tangerang Raih Penghargaan dari Polda Banten

Menurut Kapolres, inovasi itu tidak terbatas ruang dan waktu. Kapan pun dan di mana pun, interface gateaway tetap bisa digunakan. Sehingga sebagai pimpinan, kata Kapolres, dirinya bisa selalu memantau anggota di mana pun dirinya berada. "Tentu, ini sebuah kehormatan karena inovasi Polresta Tangerang yaitu interface gateaway bisa bermanfaat untuk menunjang kinerja kepolisian," tandas Kapolres.

 

 

Go to top