Print this page

Benyamin Pastikan Lingkungan Sekolah di Tangsel Tak Ada yang Terpapar Covid-19

Benyamin Pastikan Lingkungan Sekolah di Tangsel Tak Ada yang Terpapar Covid-19

detakbanten.com, TANGSEL - Lingkungan sekolah tingkat SD dan SMP di Tangerang Selatan (Tangsel) tidak ada yang terpapar Covid-19.

Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie mengatakan sekolah di Tangsel aman dari penyebaran Covid-19.

"Aman, sangat aman sekali," katanya saat ditemui detakbanten.com, Selasa (5/10/2021).

"300 Sekolah SD dan SMP di Tangerang Selatan ya, itu tidak ada yang terpapar Covid," tambahnya.

Hal tersebut diungkapkan setelah dirinya mengaku sudah melakukan pengecekan ke beberapa sekolah di Tangsel.

"Saya kemarin melakukan pengecekan ke beberapa tempat," tutur pria yang akrab disapa Bang Ben.

Sebelumnya diketahui, Angka penyebaran Covid-19 di Tangsel kian menurun saat ini setelah vaksinasi di Tangsel mencapai 70%.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie yang mengatakan pasien positif Covid-19 di Tangsel saat ini hanya satu orang.

"Pasien yang positif saat ini tinggal satu dan yang meninggal sudah nol. Saat ini sudah sangat rendah sekali," katanya saat ditemui detakbanten.com, Selasa (5/10/2021). (Raf)