Print this page

Bronjong Penahan Tanggul di Bantaran Sungai Desa Koper Ambruk

Bronjong Penahan Tanggul di Bantaran Sungai Desa Koper Ambruk

Detakbanten.com, TANGERANG -- Belum lama dibangun, Bronjong penahan tanggul yang berlokasi di bantaran sungai Cidurian di Jalan Desa Koper Kecamatan Kresek Kabupaten Tangerang ambruk, akibatnya akses jalan menuju dari Desa Koper Kecamatan Jayanti menjadi rusak, proyek bronjong penahan tanah yang lokasinya di bantaran sungai Cidurian ini dibangun oleh Provinsi Banten.

"Ambruknya beronjong penahan tanah bantaran sungai Cidurian ini sekitar bulan Agustus, setelah dibangun," kata salah seorang warga Desa Koper yang enggan namanya disebutkan.

Dia berharap agar Pemerintah Provinsi Banten secepatnya melakukan perbaikan, agar akses jalan bisa kembali normal, karena jalan tersebut merupakan jalan lintas antar kecamatan sehingga bisa berguna dalam menggerakan ekonomi masyarakat.

"Dengan ambruknya jalan ini, secara otomotasi Pemda Tangerang yang awalnya mau melakukan pembangunan jalan betonisasi , sekarang tidak bisa dikerjakan, karena lokasinya ambruk," tandasnya.

Sementara Kades Koper Ayub mengatakan bahwa dirinya sebagai telah melaporkan kejadian ini ke pimpinannya, bahkan dirinya juga telah mengingatkan kepada pelaksana pekerjaan untuk bertanggung jawab dan memperbaiki kembali tanggul yang jebol.

"Kami bersama warga ingin perbaikan tanggul lagi, karena daerah kami ada dibantaran sungai Cidurian, dan daerah kami merupakan daerah langganan banjir," tandasnya.