Print this page

Tingkatkan Minat Baca Al-Quran, Ini Yang Dilakukan Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Serang

Tingkatkan Minat Baca Al-Quran, Ini Yang Dilakukan Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Serang

Detakbanten.com, SERANG - Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Serang beserta para Pegawai antusias mengikuti kegiatan Tahsin Tilawatil Qur'an. Kegiatan ini pun dalam rangka meningkatkan minat baca Al-quran.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Serang, Nurudin berpesan kepada Para Pegawai agar mengikuti kegiatan Tahsin Tilawatil Qur'an dengan serius dan semangat.

"Kegiatan ini bertujuan agar Para Pegawai memahami cara membaca dan mengafalkan ayat-ayat Al-Qur'an dengan baik dan benar. Kegiatan seperti ini dilakukan Imigrasi rutin setiap hari," kata Nurudin kepada awak media. Jumat (15/1/2021).

Lebih lanjut Nurudin menjelaskan, bahwa Al-Qur’an sebagai pedoman hidup wajib dibacakan setiap hari, dan juga taddaburi serta diamalkan. Dalam membaca Al-Qur’an, wajib membacakannya dengan bacaan yang sebagus-bagusnya, baik itu dengan tajwidnya maupun juga dengan irama saat membacanya.

"Jadi kegiatan ini merupakan suatu pembinaan mental spiritual yang sangat mempunyai arti mendalam bagi pegawai kantor imigrasi maupun bagi petugas, karena selain untuk memperdalam amal ibadah bagi Pegawai maupun Petugas. Ini juga bisa sebagai suatu ladang pahala yang sangat besar," ujar Nurudin.

Diketahui, pada kesempatan tersebut diisi oleh Ustadz H. Agung Fauzi Guri, Tahsin Tilawatil Qur'an dari Pesantren Daarul Qur'an. (Aden)