Print this page

Tinjau Proyek TMMD ke-111 Kodim 0204 Deli Serdang, Ini Harapan Danrem 022 Pantai Timur

Danrem 022/PT Kolonel Inf Asep Nugraha meninjau proyek TMMD ke-111 tahun 2021 Kodim 0204 Deli Serdang di Desa Mabar, Selasa (15/6/2021)(istimewa). Danrem 022/PT Kolonel Inf Asep Nugraha meninjau proyek TMMD ke-111 tahun 2021 Kodim 0204 Deli Serdang di Desa Mabar, Selasa (15/6/2021)(istimewa).

detakbanten.com, DELI SERDANG - Danrem 022/PT Kolonel Inf Asep Nugraha meninjau proyek pembangunan fisik jalan dan rumah dilakukan prajurit tergabung dalam TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 tahun 2021 Kodim 0204 Deli Serdang di Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Selasa (15/6/2021).

Kolonel Inf Asep Nugraha mengatakan, kegiatan TMMD merupakan salah satu kegiatan yang dilaksanakan secara terpadu dan lintas sektoral bersama Kementerian pemerintah daerah serta komponen masyarakat sebagai upaya mendukung program pemerintah dalam rangka percepatan pembangunan di wilayah.

" Merupakan perwujudan komitmen moral TNI dan pemerintah kepada rakyat untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemajuan Masyarakat," katanya.

Menurutnya, kegiatan ini secara rutin dilaksanakan setiap tahun dan telah banyak dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Hal ini sejalan dengan upaya kita bersama dalam percepatan dan pemerataan pembangunan di daerah.

"TMMD juga merupakan salah satu program pemberdayaan masyarakat yang sinergis dengan program-program pemerintah baik pusat maupun daerah terutama dalam pembangunan dan pembangunan berbagai infrastruktur yang dibutuhkan oleh masyakat,'" ungkap Asep Nugraha.

Kata dia, dengan adanya TMMD berharap agar desa-desa di wilayah semakin maju dan sejahtera dengan tetap mempertahankan keunikan dan kearifan lokalnya SDM nya semakin berkualitas unggul Mandiri punya spiritualitas tinggi tidak ada narkoba kreatif dan inovatif serta mempunyai karakter kebangsaan yang kuat Inilah cita-cita yang harus kita wujudkan bersama.

"Berharap masyarakat agar berpartisipasi dan mendukung sepenuhnya pelaksanaan kegiatan ini agar tujuan dan sasaran yang diinginkan dapat berjalan dengan baik dan optimal sesuai dengan harapan kita bersama,"bilangnya.(AP).