Ditunjuk Jadi Ketua Tim, Iwan Rahayu Optimis Ganjar Pranowo Menang di Tangsel

Ketua tim pemenangan Ganjar Pranowo Kota Tangsel, Iwan Rahayu. Ketua tim pemenangan Ganjar Pranowo Kota Tangsel, Iwan Rahayu.

detakbanten.com, TANGSEL-Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Iwan Rahayu, kembali dipercaya menjadi Ketua Tim Pemenangan Capres Ganjar Pranowo di Kota Tangsel pada Pemilu 2024 mendatang.

Alasan politikus PDI Perjuangan itu ditunjuk sebagai Ketua Pemenangan Pilpres 2024 ini, lantaran pada Pemilu 2019 lalu, Iwan Rahayu sukses memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin di Kota Tangsel.

Saat itu, Iwan menjabat sebagai Ketua Kampanye Daerah Provinsi Banten untuk kemenangan pasangan yang kini menjabat presiden dan wakil presiden RI tersebut.

Dengan ditunjuknya Iwan Rahayu sebagai ketua pemenangan yang kini berganti dengan Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres (TKRPP) untuk Ganjar Pranowo di wilayah Kota Tangsel, ia pun siap mengemban amanat tersebut.

“Partai kembali memberikan kepercayaan kepada saya, mungkin karena pengalaman di Pilpres 2019, saya dan teman-teman tim sukses menangkan Pak Jokowi di Kota Tangsel. Saya pun kini ditunjuk lagi jadi Ketua TKRPP,” ungkap Iwan di Serpong, Rabu (11/10/2023).

Iwan mengatakan, dari pengalamannya itu, dia sangat optimis pada Pilpres 2024 ini, Capres Ganjar Pranowo yang diusung PDI Perjuangan akan mendulang suara cukup signifikan di wilayah Kota Tangsel.

“Tentu optimis, karena kita sudah punya pengalaman di Kota Tangsel, bahkan saya melihat pada Pilpres 2024 ini dukungnya itu jauh lebih besar. Jadi optimis menang lagi,” terang Iwan.

Iwan menyebutkan, dalam waktu dekat langkah yang akan dilakukannya adalah dengan melakukan koordinasi terhadap seluruh relawan Ganjar yang ada di Kota Tangsel yang sebelumnya sudah terbentuk.

“Tentunya melakukan koordinasi dengan seluruh relawan yang sudah terbentuk. Baik yang sudah terdaftar di pusat, mau pun relawan lokal di Tangsel. Agar kami samakan gerakan perjuanagn dan persepsi,” jelas Iwan.

Pada saat jelang Pilpres nanti, Iwan juga mengaku akan melakukan kooridinasi dengan seluruh partai politik yang ikut mengusung Ganjar sebagai Capres.

“Kami juga tentu akan koordinasi dengan parpol. Ini juga sangat penting dilakukan,” pungkasnya. (Dra).

 

 

Go to top