Tarung di Pilkada Tangsel, Muhamad Siap di 'Merahkan' Banteng

Bakal Calon walikota Tangsel, Muhamad. Bakal Calon walikota Tangsel, Muhamad.
detakbanten.com CIPUTAT - Bakal Calon (Bacalon) walikota Tangsel, Muhamad, mengaku siap di 'merahkan' oleh PDIP pada kontestasi Pilkada Tangsel Desember tahun ini.
 
Mengenai Muhamad siap di 'merahkan' banteng, lantaran PDIP lebih dulu meminang dirinya untuk di jadikan Bacalon walikota Tangsel periode selanjutnya.
 
"Siapa saja yang lebih awal, lebih dulu menerima saya, saya terima. Dan PDIP yang lebih dulu untuk mendukung saya, ya saya terima. Sebagai kader pun saya terima," kata Muhamad di kediamannya, kawasan Ciputat, Selasa (21/7/2020).
 
Usai mengikuti penjaringan Bacalon walikota di PDIP Kota Tangsel beberapa waktu lalu, Muhamad kemudian beberapa kali di panggil PDIP untuk sesi wawancara penjaringan Bacalon. Mulai dari DPC, DPW hingga DPP PDIP. Dalam sesi wawancara itu, Muhamad ditanya tentang bagaimana membangun Tangsel dan membesarkan PDIP di Kota Tangsel.
 
"Saya siap di merahkan, karena pertama PDIP yang langsung kesaya. Sesudah ada kesamaan visi-misi, ya saya terima," bebernya.
 
Begitupun saa disinggung mengenai statusnya yang kini sebagai ASN dan menjabat sebagai Sekda Kota Tangsel, Muhamad sebutkan jika dirinya akan mundur setelah rekom keluar dari PDIP.
 
"Begitu keluar rekom dari PDIP, saya akan segera mengajukan pengunduran diri sebagai Sekda," tandasnya.

Media

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries