Pembangunan di Kabupaten Tangerang Berasal dari pajak yang dibayar Warga
detakbanten.com KAB. TANGERANG - Percepatan pembangunan di Kabupaten Tangerang sudah dirasakan oleh masyarakat, tentunya pembangunan tersebut terwujud berkat peran dari semua lapisan masyarakat. Terutama kesadaran wajib pajak yang sudah membayar pajak tepat waktu.
Pajak merupakan penerimaan pemerintah daerah kabupaten Tangerang yang digunakan untuk pembangunan sarana infrastruktur, baik jalan dan jembatan serta sarana pendidikan dan kesehatan. Pajak daerah yang dihasilkan diantaranya, Pajak Hotel, restauran, hiburan, parkir, Pajak air bawah tanah, reklame, PBB-2 dan retribusi merupakan modal utama pembangunan, tanpa kesadaran masyarakat terutama wajib pajak akan berimbas pada pembangunan.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh wajib pajak di Kabupaten Tangerang yang sudah membayar pajak tepat waktu," terang Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Tangerang Soma Atmaja kepada detakbanten.com, Minggu (11/11/2018).
Soma menjelaskan, pajak dapat berfngsi sebagai pemerataan pendapatan, dengan kesadaran wajib pajak saat ini, pembangunan di kabupaten Tangerang ini terus mengalami peningkatan, sehingga terwujudnya masyarakat kabupaten Tangerang yang gemilang. "Pemkab Tangerang mengucapkan terima kasih atas partisipasi aktif masyarakat yang telah membayar pajak daerah secara tepat waktu," tandasnya.
Sementara Wakil Bupati Tangerang Mad Romli mengatakan, saat ini pola pikir masyarakat sudah mengalami perubahan, terlebih Bapenda sering melakukan sosialisasi terhadap wajib pajak.
" Sanksi tidak terbit dan penonaktifkan juga merupakan upaya penyadaran bagi wajib pajak agar tepat bayar pajak PBB tepat waktu" tandasnya.( ADV)