35 Rumah Warga Ambruk Dihantam Ombak

Rumah warga pesisir pantai pandeglang dihantam ambruk ombak Rumah warga pesisir pantai pandeglang dihantam ambruk ombak

detakbanten.com PANDEGLANG - Sebanyak 35 rumah warga Kampung Jongor Desa Sidamukti, Kecamatan Sukaresmi yang ambruk dihantam ombak laut. Peristiwa terjadi pada Kamis (25/12) malam hari sekitar Pukul 20.00 WIB, tidak ada korban jiwa dalam bencana tersebut, namun kerugian yang dialami warga mencapai puluhan juta rupiah.

Salah seorang pemilik rumah Sobani mengatakan, pada saat peristiwa terjadi pihaknya bersama keluarga sedanga berada didalam rumah, ketika ombak besar menerjang rumah dirnya langsung keluar untuk menyelamatkan diri, dikarenakan air laut sekaligus menghantam rumah sehingga langsung ambruk.

"Memang rumah-rumah warga disini sangat berdekatan dengan pesisir pantai, maka ketika ombak besar datang langsung menerjang rumah kami,"katanya saat ditemui dilokasi kejadian, Selasa (30/12).

Lanjut kata Sobani, memang dipesisir pantai tersebut tidak ada pengaman berupa tanggul penahan ombang, sehingga saat air laut sedang pasang ombak langsung naik kepermukiman, dirinya juga mengaku sekarang ini sudah diberikan bantuan berupa karung dan sembako oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pandeglang.

"Seharusnya memang pemerintah membangun tanggul penahan ombak disekitar pesisir pantai ini, agar jika saat gelombang pasang tidak mengantam rumah warga,"ucapnya.

Yanto, korban bencana lainnya mengatakan, memang sekarang ini cuaca sedang buruk, namun kata dian, bencana yang dialami oleh dirinya bersama warga yang lain baru kali ini. Sebab gelombang laut sangat tinggi.

"Ini memang baru ada bantuan dari BPBD saja, dan kami berharap bantuan yang lain juga diturunkan oleh Pemerintah,"harapnya.

Terpisah Sekertaris Desa Sidamukti Nendi mengatakan, rumah warga yang terkena bencana di Desanya itu sebanyak 35 rumah, pihanya mengaku memang warga yang terkena bencana tersebut rumahnya berada dipesisir pantai, disebabkan pantai tersebut tidak ada tanggul penahan ombak, maka gelombang langsung menerjang permukiman. Untuk itu dirinya berharap agar pemerintah membangunan tanggul disepanjang pantai tersebut.

"Memang kejadian ini sudah kami laporkan kepada BPBD Pandeglang, dan dari pihak BPBD juga sudah turun ke lokasi dengan memberikan bantuan berupa sembako dan karung untuk penahan abrasi,"ungkapnya.

Go to top