Cara Mematikan Fitur Auto Download di Whatsapp Desktop
detakbanten.com Teknet - Khawatir memori laptop atau PC penuh setiap kali membuka Whatsapp Dekstop? Pasalnya, seperti juga versi aplikasi di smartphone, Whatsapp Desktop juga memiliki fitur auto download.
Bagi kalian yang belum tahu, fitur Auto Download memungkinkan aplikasi mengunduh semua foto, file, dan video yang diterima.
Di satu sisi, fitur ini memang memudahkan. Kalian tidak perlu repot-repot mengunduh satu per satu file.
Namun di sisi lain, fitur ini juga akan membuat memori PC atau laptop cepat penuh. Terlebih bila sebenarnya kalian tidak membutuhkan file tersebut.
Dilansir Indozone, Tidak perlu khawatir. Sebenarnya ada cara mudah unthk mematikan fitur Auto Download di Whatsapp desktop. Sehingga selanjutnya, kalian hanya akan bisa mengunduh file secara manual.
Agar tidak berlama-lama, langsung cek cara mematikan fitur Auto Download di Whatsapp Desktop.
1. Buka dan Login Whatsapp Desktop
Langkah pertama, buka Whatsapp Desktop lebih dulu di PC atau laptop. Kalian bisa membuka Whatsapp Desktop baik itu di aplikasi ataupun melalui browser.
Saat pertama kali membuka Whatsapp Desktop, kalian akan diminta untuk login terlebih dulu.
Untuk login ke Whatsapp Desktop, caranya di bawah ini:
-Buka Whatsapp Desktop di PC atau laptop.
-Buka juga aplikasi Whatsapp di smartphone.
-Di aplikasi Whatsapp di smartphone, klik ikon Menu di pojok kanan atas.
-Pilih Linked Device.
-Lalu klik tombol Link Device.
-Pindai QR Code yang muncul di Whatsapp Desktop.
-Tunggu hingga proses login selesai.
2. Bila sudah berhasil login ke dalam Whatsapp Desktop, klik Settings lalu pilih menu Chats.
3. Temukan opsi Save to downloads dan hapus tanda centang untuk menonaktifkan.
4. Klik tombol Save.
5. Restart Whatsapp Desktop.
Fitur Auto Download akan secara otomati mati
Meskipun bisa menghemat ruang memori penyimpanan, mematikan fitur Auto Download memiliki kekurangan tersendiri. Tidak adanya fitur ini membuat kalian harus mengunduh file yang diterima secara manual.
Tentunya proses ini akan memakan waktu lebih lama. Terlebih bila menerima banyak file melalui Whatsapp.