Seleksi Tahap Akhir, 20 Mahasiswa Untirta Dapat Bantuan Pendidikan Dari IKKP Serang

Seleksi Tahap Akhir, 20 Mahasiswa Untirta Dapat Bantuan Pendidikan Dari IKKP Serang

Detakbanten.com, SERANG - Indah Kiat Pulp and Paper (IKPP) Serang menggelar seleksi tahap akhir Program Indah Kiat Scholarship Tahun 2020. Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Rapat Rektorat Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Rabu (18/11/2020).

Pada kegiatan tersebut, dihadiri sebanyak 28 Mahasiswa yang terpilih dari berbagai fakultas yang ada di UNTIRTA untuk mengikuti Seleksi Akhir dari program ini yaitu Tahapan Presentasi.

Humas IKPP Serang Dani Kusumah mengatakan, pada seleksi tahap akhir ini mahasiswa diberikan waktu terbatas untuk mempresentasikan beragam topik di depan para Juri, mulai dari Latar belakang, Kegiatan seputar kampus dan di luar kampus, isu nasional terkini, kontribusi industri hingga rencana hidup ke depan dari para peserta.

Adapun Juri yang menilai penampilan para peserta dalam seleksi ini adalah Dani Kusumah selaku Kepala CSR Indah Kiat Serang, Dr. H. Suherna,SP., M.Si selaku Wakil Rektor UNTIRTA Bidang Kemahasiswaan, Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni, serta Wahyu Andikha yang juga merupakan perwakilan dari Indah Kiat Serang.

"Para peserta sangat antusias dalam menampilkan performa terbaik mereka di depan juri. Seleksi yang dilaksanakan dari Jam 09.00 - 15.00 WIB, akhirnya menghasilkan 20 Mahasiswa yang terpilih untuk mendapatkan bantuan pendidikan melalui program Indah Kiat Scholarship," kata Dani, saat di konfirmasi, Jumat (20/11/2020).

Seperti diketahui sebelumnya, pada tahun 2020 ini, Indah Kiat Serang menginisiasi program bantuan pendidikan terbaru yakni Indah Kiat Scholarship, yakni bantuan pendidikan yang diberikan kepada mahasiswa-mahasiswa terbaik yang berasal dari daerah-daerah sekitar Perusahaan.

Sedangkan untuk tahun ini, kampus UNTIRTA terpilih sebagai universitas yang bekerja sama dengan Indah Kiat Serang dalam program ini.(Aden)

 

 

Go to top