MTQ ke 15 Provinsi Banten Selesai, Kafilah Kota Tangerang Selatan Sebagai 'Jawara'

MTQ ke 15 Provinsi Banten Selesai, Kafilah Kota Tangerang Selatan Sebagai 'Jawara'

Detakbanten.com Kafilah Tangerang Selatan kembali membuktikan sebagai 'Jawara' baca Qur'an dalam pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke XV tahun 2018 Tingkat Provinsi Banten yang di selenggarakan di Kota Serang.

Juara Umum Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke XV Provinsi Banten berhasil diraih oleh Kafilah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) untuk ke empat kalinya berturut-turut. Kepastian ini didapat berdasarkan pengumuman hasil penetapan itu secara terbuka disampaikan oleh panitia dewan hakim di atas panggung utama, lapangan KP3B, Curug, Kota Serang, Kamis malam (19/4/2018).
Gubernur Banten H. Wahidin Halim mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi seluruh pelaksanaan kegiatan MTQ XV tingkat Provinsi Banten tahun 2018. Gubernur berharap para juara ini untuk dibina dan di latih dalam rangka pelaksanaan MTQ tingkat nasional di Provinsi Sumatera Utara Oktober 2018 mendatang.
"Nantinya saya minta selepas dari sini dilatih lagi dan kita bisa mempertahankan sebagai juara bertahan juara umum tingak nasional di Sumatera Utara. Jangan sampai pindah atau kabur ke provinsi lain," pesan Gubernur.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries