Bahas Program Diklat 2021, GP Ansor Kabupaten Tangerang Gelar Rapat Pleno

Bahas Program Diklat 2021, GP Ansor Kabupaten Tangerang Gelar Rapat Pleno

Detakbanten.com SUKADIRI -- GP Ansor Kabupaten Tangerang, menggelar pertemuan dengan jajaran pengurus, di salah satu warung makan di Pantai Sukadiri, Jumat (18/12/2020), acara yang diikuti oleh jajaran pengurus dan satkorcab Banser dan MDS Rijalul Ansor Kabupaten Tangerang ini berjalan lancar.

Ketua PC GP Ansor Kab Tangerang, H. Muhidin A Kodir mengatakan, rapat Pleno yang digelar bersama ini dilaksanakan untuk menetapkan jadwal kegiatan kaderisasi oleh pimpinan anak cabang pada tahun 2021 mendatang,

" Alhamdulillah seluruh peserta rapat pleno hadir dan membahas agenda 2021,"terang Muhidin.

Muhidin menambahkan, meski situasi saat ini sedang pandemi , namun program diklat di setiap kecamatan harus tetap berjalan, dengan catatan harus mengikuti standar protokol kesehatan Covid 19, dengan melakukan sinkronisasi waktu pelaksanaan dan memastikan kesiapan SDM pelatih dan instrukturnya.

" Agar diklat terlaksana sesuai target sehingga mencetak kader militan yang cerdas memahami dinamika keagamaan dan kebangsaan, peduli sosial dan memiliki komitmen kebangsaan yang kuat serta berakhlak mulia,"terang Muhidin Kodir

Adapun metode Diklat terang Kodir akan serahkan pada kebutuhan masing-masing wilayah. Jika kebutuhanya penambahan kader Ansor dan Banser maka metode diklat yang dilaksanakan adalah Diklatsar atau Diklat terpadu dasar (DTD), dan jika kebutuhannya menambah personil Ansor maka jenis kaderisasi yang dipilih adalah Pelatihan Kader Dasar (PKD). Tapi jika kebutuhannya mencetak kader Majlis Dzikir dan Shalawat Rijalul Ansor, pilihan Diklat adalah Dirosah Ula.

" Diklat ini penting dilaksanakan oleh seluruh PAC sebagai tolak ukur keberhasilan organisasi melakukan regenerasi kepemimpinan. Apalagi, GP Ansor sebagai organisasi kader, maka melaksanakan Diklat menjadi wajib,"tandasnya.

Pada tahun 2018-2020 sambung Muhidin Kodir, PC GP Ansor Kabupaten Tangerang, telah melaksankan sebanyak 29 kali kaderisasi, dengan jumlah personil 5.570 dan jika diakumulasi dengan hasil diklat periode sebelumnya terdapat 10.253 personil kader yang terdiri dari Ansor Banser dan MDS Rijalul Ansor.

" Melalui kaderisasi tahun 2021, kami berharap dapat merekrut minimal 10.000 pemuda muslim khususnya Jam'iyyah Nahdlatul ulama yang ada di kabupaten Tangerang untuk menjadi kader Ansor Banser dan MDS Rijalul Ansor"tutupnya.

 

 

Go to top