Lurah Ciputat Sambut Pelantikan PMB NTT Tangsel

Lurah Ciputat Sambut Pelantikan PMB NTT Tangsel

detakbanten.com, TANGSEL - Lurah Ciputat hadiri pelantikan Pengurus Perkumpulan Mahasiswa Basodara (PMB) Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Sabtu (6/8) di Aula kelurahan Ciputat.

Hadir juga dalam acara tersebut, Kepala Badan Penghubung Provinsi NTT, DPW Forum Pemuda NTT Jakarta, DPD Forum Pemuda NTT Jakarta Barat, DPD Forum Pemuda NTT Jakarta Selatan serta Ketua Organda Tangsel.

Lurah Ciputat, Iwan Pristiasya mengatakan merasa bahagia bisa memfasilitasi acara pelantikan PMB NTT di Kantornya tersebut.

"Alhamdulillah, kami bangga dan senang membantu dan memfasilitasi kegiatan kali ini," katanya kepada Wartawan detakbanten.com, Minggu (7/8/2022).

Dirinya berpesan agar para mahasiswa NTT yang ada di Tangerang Selatan dapat bersinergi, berbaur,bergotong royong dan bekerja sama.

"Kami harapkan tentu para mahasiswa ini bekerja sama dengan Pemerintah maupun masyarakat di Tangerang Selatan dalam hal positif serta yg paling utama jangan sia siakan harapan orang tua kalian di sana agar kalian kelak menjadi orang-orang hebat Di NTT maupun di Nasional," ungkapnya.

Sementara, Kepala Badan Penghubung Provinsi NTT juga berharap agar para mahasiswa NTT yg tergabung dalam PMB NTT kedepan dapat menjadi generasi yang membawa perubahan dan kemajuan untuk provinsi NTT.

"Kami terima kasih tak terhingga untuk Pemerintah Kota Tangerang Selatan khususnya Lurah Ciputat yg sudah memfasilitasi dan mengayomi PMB NTT yang ada di Tangerang Selatan karena menurut data yang ada saat ini mahasiswa asal NTT yang ada di kampus Unpam Tangerang selatan lebih dari 1500 mahasiswa." tandasnya. (Raf)

Go to top