Pemprov Banten Akan Bangun Pendidikan Berkualitas

Pemprov Banten Akan Bangun Pendidikan Berkualitas

Detakbanten.com  SERANG - Pengangguran masih menjadi persoalan di setiap daerah, termasuk Banten. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat 35 ribu lulusan perguruan tinggi masih belum mendapat pekerjaan.

Demikian diungkapkan Gubernur Wahidin usai menghadiri pelantikan pengurus asosiasi Badan Penyelenggaraan Perguruan Tinggi Seluruh Indonesia (BPPTSI) Provinsi Banten, Rabu (21/3).

Tak hanya lulusan perguruan tinggi, kata Wahidin, sebanyak 135 ribu lulusan SMK juga menganggur. Justru yang saat ini diterima oleh pasar tenaga kerja jurusan SMA.

"Ketika saya telusuri ternyata SMK kurang fasilitas seperti alat laboratorium dan praktek termasuk kurang tenaga pengajar. Anehnya ada guru PKN ngajar di listrik dan listrik ngajar juga di mesin," ujar Wahidin.

Maka itu, ditegaskan Wahidin, yang menjadi program prioritas Provinsi Banten membangun pendidikan yang berkualitas. Pihaknya mengaku sudah menyediakan anggaran untuk membeli alat praktikum dan penunjang lainnya.

"Jadi jangan berkutat pada masalah sarana prasarana terus, kita akan berikan perhatian karena SMA/SMK sudah jadi kewenangan Provinsi," tuturnya

Pria yang akrab disapa WH ini juga menyambut baik rencana pembangunan politeknik kimia dan sebagainya di Banten. Pemprov sudah MOU sekolah dengan industri membuat class matching, karena setiap tahun industri yang ada di Banten butuh 17 ribu karyawan.

"Terus saya lihat juga ada kejenuhan di salahsatu jurusan, ini perlu dikaji lagi dan disesuaikan dengan konsep RPJMD. Saat ini kita konsen bidang pertanian dan SMK pertanian kurang," tukasnya.

Baca Juga : Gubernur Wahidin Ingin Tetap Lanjutkan Program Kesehatan Gratis

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries