Terpilih Aklamasi, Rano Alfath Nahkodai Ketua DPD KNPI Banten

Terpilih Aklamasi, Rano Alfath Nahkodai Ketua DPD KNPI Banten

Detakbanten.com, BANTEN -- Rano Alfath kembali terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD KNPI Provinsi Banten periode 2022-2025 dalam Musyawarah Daerah (Musda) DPD KNPI Provinsi Banten di salah satu hotel di Kota Tangerang, Rabu 15 Desember 2022.

Dengan terpilih jadi Ketua DPD KNPI Banten, Rano Alfath mengajak seluruh pemuda di Banten untuk ikut mendorong percepatan pembangunan di Provinsi Banten.

Rano Alfath mengaku, akan segera menyusun kepengurusan dan menjalakan agenda yang telah diputuskan Musda.

"Atas kepercayaan yang diberikan teman-teman, saya berterima kasih dan InsyaAllah akan berusaha melaksanakan amanah ini," ujar Rano setelah terpilih.

Dia mengatakan, KNPI adalah mitra strategis pembangunan. Untuk itu, dia meminta seluruh pemuda di Banten turut memberikan kontribusi.

"Yang lebih penting dari keberadaan kita adalah mejadi bagian penting dalam proses percepatan pembangunan," ujar politisi muda PKB ini.

Kata Rano, KNPI siap membangun sinergisitas dengan pemerintah daerah, baik di tingkat Provinsi atau Kabupaten/Kota.

"Kami yang di Provinsi tentu akan menjalani sinergi dengan Pemrov Banten. Begitu juga dengan DPD Kabupaten kota kita menginstruksikan untuk membantu Pemda," ujarnya.

Namun upaya kritis juga harus tetap dijalankan sebagai kontrol agar pembangunan daerah tetap berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku dan memberi manfaat.

Rano juga meminta kepada KNPI di kabupaten kota dan seluruh OKP se-Banten mengusulkan program kepada pihaknya.

"Usulan program dari kawan-kawan OKP ini yang nantinya akan kita bawa di rapat kerja kepengurusan yang baru. Kenapa harus diusulkan dari teman-teman, karena pada prinsipnya kami adalah representasi dari kawan-kawan pemuda," ujarnya.

Pria yang menjabat anggota Komisi III DPR RI juga menegaskan, KNPI Provinsi Banten solid dan hanya satu.

"Secara reguasi, kami memiliki dasar hukum yang pasti sebagaimana SK Kemenkumham. Jadi kita harus fokus pada kerja-kerja strategis sesuai fungsi KNPI sebagai organisasi kepemudaan," katanya.

"Sekali lagi saya ajak kawan-kawan semua menjaga kekompakan dan persaudaraan. Karena dengan inilah kita bisa mengembalikan spirit KNPI untuk kemajuan pemuda," ujarnya.

"Jadi kawan-kawan semua, KNPI itu satu dan pemuda Banten maju. Kita semua harus kerja dan mendorong percepatan pembangunan," ujar Rano menambahkan.

 

 

Go to top