Program CSR PT KIEC, Bangun Rumah Warga di Ciwandan

Program CSR PT KIEC, Bangun Rumah Warga di Ciwandan

detakbanten.com, CILEGON – PT Krakatau Industrial Estate Cilegon (KIEC) Kembali menggelar program CSR karyawan. Kali ini PT KIEC memberikan CSR untuk bedah rumah keluarga Suhendri yang berada di Lingkungan Cirubuh, Kelurahan Randakari, Kecamatan Ciwandan, Jumat (28/12/18).



Menurut Direktur SDM & Keuangan Dazul Herman, program yang di lakukan PT KIEC adalah program perusahaan.

“KIEC mempunyai program namanya CSR. Dari CSR itu ada yang bisa kita bantu baik yang berhubungan dengan keagamaan (Perbaikan Mushola) Santunan Anak Yatim Piatu, Perbaikan dan Bantuan Sarana-Sarana Sekolah, untuk fasilitas pemuda (bantuan training) dan bantuan bedah rumah,” ucapnya.

Untuk tahun ini, lanjutnya, sudah ke dua untuk bedah rumah. Dimana sebelumnya telah dilaksanakan di Kelurahan Purwakarta.

“Mudah-mudahan kegiatan ini bisa bermanfaat. Tentunya kita gak bisa banyak, ini bertahap. Karena setiap tahunnya sesuai dengan kemampuan perusahaan, Insy Allah kita setiap tahun akan terus di tambah agar kita dapat barokah,” jelasnya.

Sementara itu, Manager Corporate Secretary PT KIEC, Bunyamin Fauzi menerangkan, CSR (Corporate Social Responsibility) merupakan bagian dari keuntungan yang perusahaan sisihkan untuk masyarakat, terutama yang wilayahnya beririsan dengan kawasan perusahaan.

“Sebelum ini juga kita di Kotabumi untuk sekolah, dan di Grogol untuk perbaikan pos yandu,” ujar Fauzi.

Dirinya menambahkan, kegiatan bedah rumah yang dilaksanakan saat ini, merupakan kegiatan terakhir di tahun 2018 untuk CSR Karyawan PT KIEC.

"Ini yang ke 8 kali kita menyalurkan langsung CSR karyawan ke masyarakat, respon dari masyarakat juga baik dan dari direksi kami juga ikut hadir jadi itulah komitmen kami kepada masyarakat,” singkatnya.

Sementara itu, Lurah Randakari, Suimah mengapresiasi dengan adanya bantuan bedah rumah dari PT KIEC untuk warga Randakari, Ciwandan.

“Saya ucapkan beribu-ribu terima kasih kepada manajemen PT KIEC yang telah membantu warga kami untuk program bedah rumah ini, semoga bermanfaat untuk masyarakat kami,” pungkasnya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries