Sidak Pasar Baru Kranggot, Kemendag Sebut Kenaikan Cabe Merah Keriting Naik 2 Ribu

Sidak Pasar Baru Kranggot, Kemendag Sebut Kenaikan Cabe Merah Keriting Naik 2 Ribu

detakbanten.com CILEGON - H-5 Menjelang Lebaran 1440 Hijriah. Kementrian Perdagangan (Kemendag) RI melakukan sidak pemantauan harga sembako ke pasar baru Kranggot, Cilegon, Jumat (31/5/2019). Sidak ini dilakukan untuk memantau kondisi harga sembako di pasar baru Kranggot agar tetap stabil.



Inspektur Jenderal Kementrian Perdagangan Srie Agustina mengatakan, pihaknya melihat langsung secara umum stok cukup dan harga sembako di pasar baru Kranggot relatif stabil. Namun, kata Srie, memang ada beberapa catatan yang dicermati ada beberapa harga relatif turun dan tetap.

"Jadi secara signifikan beberapa komoditi turun, di antaranya daging Sapi Rp 110 Ribu, kemudian bawang putih turun signifikan dari Rp 60 ribu, sampai Rp 70 ribu, turun Rp 35 ribu sampai Rp 35 ribu," kata Srie.

Dikatakan Srie, sedangkan untuk beras medium lokal harganya relatif memang lebih tinggi dari harga beras medium bulog, dengan harga sekitar Rp 9 ribu perkilo, sedangkan Harga Eceran Tertinggi (HET) Rp 9450, dan tadi ditemukan di jual Rp 10 ribu.

"Saya sudah meminta kepada sub drive bulog, karena bulog sekarang membuka gerai toko kita, untuk bisa menjual ke beberapa kios beras yang belum ada beras medium bulognya," terangnya.

Srie menjelaskan, ada beberapa harga komoditi yang harus di kawal terus agar tidak naik yaitu daging ayam, tetapi menurutnya, dari harga transaksi masih masuk relatif stabil.

"Harga daging ayam yang sudah bersih kisaran Rp 35 ribu ayam yang tidak terlalu besar, dan daging ayam yang besar Rp 38 ribu, jadi saya berharap mudah-mudahan harga tidak naik lagi, tapi secara umum pedagang masih mengambil keuntungan yang wajar," tuturnya.

Srie menambahkan, sedangkan untuk harga cabe dan bawang, lanjut Srie, biasanya permintaan relatif banyak menjelang lebaran , tetapi pasokannya tetap. Untuk itu, pihaknya akan memasok lebih banyak agar cabe merah keriting tidak naik.

"Tetapi ada pilihan cabe rawit merah engga naik, yang naik cabe merah keriting naik sedikit antara 2 ribu sampai 3 ribu, kenapa bisa naik?. Ternyata pembelian itu tidak pernah sampai 1 kilo, konsumen beli ons dan seperempat. Sehingga harus beli plastik membutuhkan biaya lebih banyak," pungkasnya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries