KKGMI Cilograng Sosialisasikan Simpatika, Diskusi Administrasi Guru dan Pembentukan Koordinator Kelas

Sosialisasi Simpatika, Diskusi Administrasi Guru dan Pembentukan Koordinator Kelas Sosialisasi Simpatika, Diskusi Administrasi Guru dan Pembentukan Koordinator Kelas Bogel

detakbanten.com LEBAK - Kelompok Kerja Guru Madrasah Ibtidaiyah (KKGMI) Kecamatan Cilograng Gelar Sosialisasi Simpatika, Diskusi Administrasi guru dan Pembentukan Koordinator Kelas, kegiatan ini berlangsung di MI Miftahul Anwar, Kampung Koneng, Desa Cireundeu, Kecataman Cilograng, Kabupaten Lebak.

 Acara yang mengambil tema "KKGMI berbagi ilmu tingkatkan Prestasi" dikuti oleh 53 orang dari 10 Madrasah Ibtidaiyah se-Kecamatan Cilograng.

 Saropudin selaku penyelenggara acara sekaligus Operator Sistem Informasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Kemenag (Simpatika) dan Education Management Information System (Emis) mengatakan, sosialisasi simpatika kali ini yang merupakan Sistem Online Pengendalian dan Pengawasan Internal PTK Kemenag. Hal ini diselengarakan agar setiap tenaga pendidik dan kependidikan mampu terintegrasi dengan sistem pendatan secara online.

Pasalnya, layanan SIMPATIKA merupakan program Kemenag yang berisi beragam program kerja untuk kepentingan PTK Kemenag. Di antaranya, Digitalisasi Portofolio PTK, Bantuan/Beasiswa PTK, Tunjangan PTK, Diklat PTK, Sertifikasi PTK, Pemetaan Mutu PTK, VerVal NRG, VerVal Inpassing, NPK, Alih Tugas Tambahan, SKMT & SKBK Online, Seleksi Sertifikasi Guru Kemenag, Registrasi UKG, e-Tunjangan, Tata Kelola Pengawas, e-PKB (tindak lanjut hasil UKG), dan beragam program lainnya.

"Sementara ini, hal-hal yang berhubungan dengan pendataan online trekait simpatika, masih dihandle oleh operator dan terbatas dengan berapa tenaga pendidik saja, masalahnya masih minimnya sarana dan prasaran yang tersedia, dan setelah kegiatan ini, harapan Saya mampu dan tidak mampu setiap pendidik harus mampu untuk melakukananya secara mandiri," ujar Saropudin.

Hal senada dilontarkankan Saepudin salah satu peserta pelatihan mengatakan, dengan pelatihan ini setiap pendidik harus mampu untuk login ke akun simpatika masing-masing, meskipun masih ada beberapa peserta pelatihan yang belum familiar dengan sistem yang berbasis online. "Acara ini juga sebagai moment untuk mempererat tali silaturahmi antar pendidik, dan sebagai sarana untuk berbagi informasi seputar tehnologi pendidikan modern," jelas Saepudin.

Salah seorang Pengawas Madrasah Ibtidaiyah Binaan wilayah Cilograng, Oha Sonhaji menambahkan, dirinya sangat mengaharapkan agar kegiatan seperti ini bisa menjadi wadah silaturahmi antar guru dan wadah berbagi terkait perangkat pembelajaran dan metode ajar yang berbasis pemanfaatan informasi dan tehnologi. 

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries