Tim Advokat Gerak Tangani Perkara Kekerasan Wartawan

Tim Advokat Gerak Tangani Perkara Kekerasan Wartawan

detakbanten.com LEBAK - Tim advokat dari kantor Gebrakan Advokat Indonesia (GERAK) sebagai kuasa hukum Gusrian wartawan korban pengeroyokan oknum Kades Darmasari, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, mendatangi kantor Kepolisian Sektor (Polsek) Bayah pada Selasa, (13/2/2018).

Ketua Gebrakan Advokat Indonesia (GERAK) Erick Yusrialmengatakan, penanganan perkara kasus pengeroyokan terhadap Gusrian yang sedang diproses oleh penyidik Polsek Bayah banyak kejanggalan.

Kejanggalan yang dimaksud kata Erick, khususnya soal administrasi soal laporan kepolisian yang sangat jelas dan adanya upaya penggiringan opini publik soal perubahan pasal dari pasal 170 KUHP ke Pasal 352 KUHP. Penyidik hanya memeriksa saksi terlapor dan katanya hasil koordinasi serta gelar perkara dengan pihak kejaksaan padahal tidak ada gelar perkara secara resmi itu.

"Penanganannya janggal. Paling uniknya, kami pelapor malah kami ditimbulkan surat panggilan, ini buat kami sangat rancu. Belum pernah kami tahu selama menjadi advokat kami pelapor malah kami yang dipanggil, bukti laporan kami juga tidak diberikan. Klien kami dipanggil satu kali dan dua kali, bahkan klien kami di ancam jika tiga kali tidak datang akan dijemput paksa, ini kami pelapor bukan terlapor," katanya.

Oleh karenanya kata Erick, tim kuasa hukum Gusrian akan melaporkan soal kejanggalan administrasi yang dilakukan oleh penyidik Polsek Bayah kepada pihak Propam Polda Banten.

"Kejanggalan-kejanggalan administrasi ini sangat-sangat jelas banyak kejanggalannya, maka kami akan laporkan ke Propam Polda Banten," ujar Erick.

Terkait perubahan pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan ke pasal 352 KUHP tentang penganiayaan ringan, tim Advokat menanggapinya hal itu terjadi karena yang diperiksa hanya saksi terlapor saja dan bukan saksi korban.

Sehingga terjadilah upaya penggiringan opini publik menjadi pasal 352 KUHP, padahal saksi-saksi dari pelapor pun sampai hari ini, saat tim advokat datang ke Polsek Bayah satupun belum ada yang diperiksa.

"Terkait pasal 352 KUHP yang ditentukan penyidik, itukan hasil pemeriksaan saksi terlapor. Dan kami tetap ini harus 170 KUHP, kami jamin jika saksi-saksi  dari pelapor diperiksa ini akan naik di Pasal 170 KUHP dan kami akan buktikan," terangnya.

Menanggapi pertanyaan wartawan jika kasus ini oleh penyidik di kembalikan ke pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan dengan ancaman kurungan penjara diatas 5 tahun, apakah pelaku (oknum Kades dan kawan-kawan) harus segera ditahan oleh penyidik kepolisian, tim advokat pun membenarkannya.

"Iya benar, kalau pasal 170 KUHP ya harus ditahan para pelakunya, itu yang akan kami upayakan. Apalagi ini klien kami bertindak sebagai wartawan, lalu kemudian dihalangi dalam tugasnya. Jadi kasus klien kami ini tolak ukur untuk semua wartawan di Kecamatan Bayah umumnya di Kabupaten Lebak juga, kedepan dalam melaksanakan tugasnya dengan baik. Kenapa malah di kriminalisasi oleh oknum-oknum tertentu, kita ingin kedepan hukum jangan dimain-mainkan," tukas Erick. 

Menanggapi hal tersebut, AKP Sadimun Kapolsek Bayah mengatakan, bahwa pihaknya transfaran dalam penanganan perkara yang sedang ditanganinya tersebut.

"Kalau ada kejanggalan silahkan tunjukkan dimana kejanggalannya, kalau itu karena kekurangan kami, kami akan perbaiki kang,"ujar Sadimun.

Terkait soal tidak diberikannya bukti laporan kepada pelapor, kata Sadimun, laporan polisi itu untuk diberkas, semetara untuk korban (pelapor) diberikan surat tanda terima laporan (STPL).

Sementara soal surat panggilan yang ditimbulkan kepada korban/pelapor hingga satu, dua kali dan jika tidak hadir akan dijemput paksa, menurut Sadimun tidak ada ancaman.

"Wong penyidik kok ngancam, kasus itu terus bergulir pak, makanya kita ingin saksi korban diperiksa untuk memberi keterangan. Nanti kita gelarkan kembali seperti apa langkah-langkah kedepannya, kita siap menerima semua saran dan masukkannya asal sesuai prosedur yang berlaku, perkara ini tetap akan lanjut sampai peradilan," pungkas Kapolsek.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries