Anak Panti Asuhan Diajarkan Gunakan Sosmed Lebih Berguna

Anak Panti Asuhan Diajarkan Gunakan Sosmed Lebih Berguna

Detakbanten.com, TANGSEL - Mahasiswa Universitas Pamulang kembali adakan kegiatan Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat (PMKM).

Kegiatan PMKM tersebut diadakan dengan mengajarkan anak di Panti Asuhan Darussalam Serua, Depok untuk memasarkan produk cireng di sosial media.

Anak Panti Asuhan Diajarkan Gunakan Sosmed Lebih Berguna 2

"Melalui kegiatan PMKM kami mahasiswa Prodi S1 Akuntansi Fakultas Ekonomi & Bisnis Universitas Pamulang menyelenggarakan sosialisasi cara memasarkan produksi cireng dengan memanfaatkan sosial media," kata Latifah Alda Rivelina Hidayah sebagai ketua kelompok.

Cara yang digunakan oleh kelompok mahasiswa tersebut kepada anak-anak panti asuhan dengan memaparkan materi untuk memasarkan produk.

"Mereka mendapatkan pemaparan materi yang diharapkan dapat membantu memberikan inovasi dan mengembangkan kreativitas mereka dalam bidang pemasaran sebuah produk," ungkapnya.

Menurut Latifah, kegiatan tersebut dilaksanakan lantaran masih banyak anak yang menggunakan sosial media untuk membuang waktu saja bukan melakukan hal yang bermanfaat.

Anak Panti Asuhan Diajarkan Gunakan Sosmed Lebih Berguna 3

"Bukan tanpa alasan kegiatan ini dilakukan selain untuk menyalurkan dan mengamalkan ilmu, kegiatan ini juga dibuat karena masih banyak dari anak-anak yang memanfaatkan media sosial hanya untuk kegiatan buang waktu semata," ucapnya.

Dirinya berharap, adanya kegiatan tersebut dapat membantu anak di panti asuhan lebih kreatif dalam memasarkan sebuah produk.

"Dengan demikian, diharapkan kegiatan di Panti Asuhan Darussalam ini dapat membantu mereka khususnya anak-anak meningkatkan kreativitas memasarkan produk." tandasnya.

Nama penulis : Latifah Alda Rivelina Hidayah, Dinda Puspa Yudha, Fransiska Martini Zalukhu
Dosen pembimbing : Muhammad Rizal Saragih S.E,.M.M
Prodi S1 Akuntansi Fakultas Ekonomi & Bisnis Universitas Pamulang

 

 

Go to top