Samsung One UI 5.0 Dikabarkan Rilis Oktober 2022

Ilustrasi tampilan Galaxy S22 Ultra. Diperkirakan ponsel ini akan menerima pembaruan sistem operasi perdana dari One UI 5.0 jika nantinya diluncurkan. (ANTARA/HO/Samsung) Ilustrasi tampilan Galaxy S22 Ultra. Diperkirakan ponsel ini akan menerima pembaruan sistem operasi perdana dari One UI 5.0 jika nantinya diluncurkan. (ANTARA/HO/Samsung)

Detakbanten.com TENET -- Perusahaan teknologi Samsung dikabarkan akan segera meluncurkan sistem operasi terbaru yakni, One UI 5.0 pada bulan Oktober mendatang.

Kabar itu menyusul soal Google yang baru saja merilis Andoid 13 untuk sistem operasi yang terbaru.

Dilansir leaker via Indozone, sistem operasi One UI 5.0 di Andorid 13 akan rilis pada 17 atau 19 Oktober 2022. Diketahui pembaruan sistem operasi itu pertama kali akan hadir di Galaxy S series terbaru Samsung yakni Galaxy S22, Galaxy S22+, dan Galaxy S22 Ultra.

Selain itu Samsung tengah melakukan uji coba sistem operasi dengan model beta kepada beberapa pengguna.

Sehingga perilisan sistem operasi itu pada Oktober 2022 sangat memungkinkan, karena perusahaan memang harus tetap melakukan perbaikan dan pengembangan dari hasil pengetesan. (Aip)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries