57 Pemuda Kota Serang Lolos Seleksi Kepolisian

Penandatangan nota kesepahaman Polres Serang Kota dengan Pemkot Serang. Penandatangan nota kesepahaman Polres Serang Kota dengan Pemkot Serang. Herman

Detakbanten.com KOTA SERANG-Sebanyak 57 pemuda asal Kota Serang lolos seleksi menjadi anggota Polri. Untuk itu, Polres Kota Serang akan terus melakukan pembinaan dan pelatihan untuk memperbanyak anak muda masuk menjadi anggota kepolisian.

Hal ini diungkapkan, Kapolres Serang Kota AKBP Komarudin. Kata dia, dari tahun ke tahun warga Kota Serang yang diterima menjadi polisi kian bertambah. Untuk tahun 2017 ini, kata Kapolres, sebanyak 57 generasi muda Kota Serang lolos seleksi di kepolisian dan saat ini tengah menjalani pelatihan di sekolah SPN. "Dengan semakin banyak warga Kota Serang yang ingin menjadi polisi, sesuai dengan keinginan pa Walikota kuota penerimaan kami akan perjuangkan untuk ditambah," katanya penandatangan nota kesepahaman Polres Serang dengan Pemkot Serang pada Senin, (6/11/2017).

Nota kesepahaman itu tentang program pembinaan dan pelatihan calon anggota Polri sumber putra putri warga Kota Serang yang memiliki keunggulan dan prestasi serta kekhususan yang bermanfaat bagi institusi Polri.

Baca juga: Miris, Anak Derita Gizi Buruk, Orang Tua Keterbelakangan Mental

Menurutnya, penandatanganan MoU ini merupakan wujud kepedulian Walikota Serang terhadap generasi muda Kota Serang yang ingin mengabdikan diri menjadi personil Korps Bhayangkara. Dengan adanya pelatihan dan pembinaan, para generasi muda yang mempunyai cita-cita menjadi polisi akan mengetahui apa saja yang harus dipersiapkan, mulai dari pengetahuan, mental maupun fisik. "Kami berharap para siswa SLTA ini sudah bisa mempersiapkan diri ikut pelatihan dan pembinaan sehingga nanti akan sangat membantu dalam menghadapi segala ujian," kata Kapolres.

Sementera, Walikota Serang Tb Haerul Jaman mengatakan, program pelatihan dan pembinaan ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh siswa-siswi SLTA yang berminat menjadi anggota Polri. Jaman mengungkapkan program Polres Serang Kota sangat luar biasa dalam memperjuangkan muda-mudi Kota Serang sehingga memiliki banyak kesempatan untuk diterima menjadi anggota Polri. "Saya sebagai Walikota berpesan agar siswa-siswi SLTA di Kota Serang memingkuti program ini dengan sebaik-baiknya. Dengan mengikuti program ini, saya yakin jumlah warga Kota Serang yang lolos seleksi akan bertambah," harapnya.

 

 

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries