Anggota DPRD Imam Turmudzi Bareng Warga Curug Semprotkan Disinfektan

Anggota DPRD Imam Turmudzi Bareng Warga Curug Semprotkan Disinfektan

detakbanten.com CURUG - Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Imam Turmudzi menggelar kegiatan baksos bersama warga dan mahasiswa Universitas Islam Syeh Maulana Yusuf (Unis)Tangerang.

Baksos tersebut bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19, kegiatan yang digelar pada Minggu (30/08/2020) tersebut merupakan bentuk kepedulian anggota DPRD Kabupaten Tangerang Imam Turmudzi.

Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Imam Turmudzi mengatakan, saat ini penyebaran Covid 19 di Kabupaten Tangerang kembali naik, apalagi Kecamatan Curug Kabupaten Tangerang menempati posisi pertama dalam penyebaran Covid 19, disusul kecamatan Pasar Kemis, dirinyapun berharap agar warga Curug membiasakan pola hidup.sehat dengan tetap menjaga kesehatan.

"Alhamdulillah kegiatan penyemprotan desinsipektan tengah berjalan, pada hari ini kami bareng warga dan dibantu mahasiswa KKN dari Unis Tangerang menyemprot rumah warga di RW 11, RW 08, dan rencananya di RW 06 Kelurahan Curug"terang Imam Turmudzi.

Imam Turmudzi juga mempertanyakan kinerja gugus tugas desa dan Kecamatan, karena sampai saat PSBB kurang berjalan optimal, dirinya pun berharap agar seluruh satuan gugus tugas kecamatan dan desa untuk tetap melakukan sosialisasi pencegahan Covid 19.

"Dimasa pandemi Covid 19 ini, kami berharap agar masyarakat waspada menjaga kesehatan tubuh dengan mengkosumisi vitamin," pungkasnya.

Go to top