BPK Provinsi Banten Dukung Pemadanan NIK Menjadi NPWP

BPK Provinsi Banten Dukung Pemadanan NIK Menjadi NPWP

Detakbanten.com SERANG - - Kepala Kanwil DJP Banten Yoyok Satiotomo dan Kepala Bidang P2Humas Kanwil DJP Banten M. Junaidi melakukan kunjungan kerja ke Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Provinsi Banten. Jumat (24/2/2023). 

Kunjungan kerja ini diterima langsung oleh Kepala Perwakilan BPK Provinsi Banten Emmi Mutiarini yang didampingi oleh Kepala Sekretariat Perwakilan BPK Provinsi Banten Hermawan dan Kepala Sub Auditorat Perwakilan BPK Provinsi Banten Ari Endarto.

Kedua pimpinan instansi berbicara tentang pertukaran data serta potensi penerimaan negara yang besar di Provinsi Banten.

“Kami ucapkan terimakasih saya ucapkan atas kunjungan Bapak Kepala Kanwil DJP Banten beserta jajaran dan berharap pertemuan ini menjadi ajang untuk memperkuat koordinasi instansi vertikal di Provinsi Banten,” ujar Emmi.

Yoyok menyampaikan tentang berbagai potensi yang dimiliki Banten yang menimbulkan konsekuensi signifikan terhadap penerimaan dari sektor perpajakan.

“Diantaranya potensi usaha tambak udang dan pertambangan di Banten masih cukup besar. Ini bisa kita kawal bersama, agar bisa memberikan kontribusi terhadap penerimaan negara yang lebih optimal,” pungkas Yoyok.

Dalam kesempatan ini, Emmi juga menyampaikan dukungan BPK Provinsi Banten atas program Pemadanan NIK menjadi NPWP.

“Semua pegawai kami sudah lakukan pelaporan SPT Tahunan dan pemadanan NIK menjadi NPWP,” tambah Emmi.

Selesai kunjungan, pertemuan diakhiri dengan sesi foto bersama.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries