Camat Cisoka Sosialisasikan Program Pembangunan Jamban Individual

Camat Cisoka Sosialisasikan Program Pembangunan Jamban Individual

Detakbanten.com, TANGERANG -- Pemkab Tangerang melalui Dinas Perumahan, Pemukiman Dan Pemakaman terus melakukan program sanitasi di Kabupaten Tangerang, pada anggaran perubahan ini di Kecamatan Cisoka mendapatkan 204 titik pembangunan jamban / sanitasi yang tersebar di 3 Desa diantaranya adalah Desa Carenang 105 titik, Desa Selapajang 71 titik dan di Desa Cibugel 28 titik.

"Alhamdulillah program sanitasi terus digulirkan oleh Pemkab Tangerang diantaranya adalah program pengelolaan dan pengembangan sistem air limbah,"kata Camat Cisoka Encep Sahayat, saat memberikan Sosialisasi Sanitasi Individual, Selasa ( 22/11/2022)

Encep mengatakan, program pengelolaan dan pengembangan sistem air limbah didalamnya adalah pembangunan Septi Tank Individual, karena berdasarkan data saat ini warga di Cisoka belum semuanya memiliki toilet pribadi, pada program ini Pemkab Tangerang sangat peduli dengan mendata dan rencananya pada tahun 2022 ini akan segera dibangun sebanyak 204 titik dengan sistem swakelola dengan melibatkan masyarakat.

"Ada KSM / KWS yang dibentuk sehingga pelaksanaanya dilaksanakan secara transfaran ,"tandasnya.

Encep mengatakan, bahwa pemberian bantuan sarana sanitasi ini sesuai dengan visi pemerintah Kabupaten Tangerang yakni mewujudkan masyarakat Kabupaten Tangerang yang religius, cerdas, sehat dan sejahtera. Salah satu misinya adalah meningkatkan akses pelayanan kesehatan untuk mewujudkan masyarakat yang sehat dan untuk mewujudkan visi misi tersebut, pemerintah Kabupaten Tangerang memiliki salah satu program unggulan yaitu Kabupaten Tangerang Sehat. Program ini tujuannya untuk meningkatkan akses pelayanan kesehatan dan meningkatkan derajat kesehatan baik dilakukan promotif maupun preventif, meningkatkan kesehatan melalui pendekatan keluarga untuk pengendalian pentakit menular dan tidak menular, termasuk membangun sarana sanitasi.

"Bapak-bapak dan Ibu-ibu, nanti kalau. Jamban sudah selesai dibuat, jangan buang air kecil dan buang air besar di kebun, di sawah, di empang, di pinggir kali" ujar Encep.

Sementara Ketua KSM/KWS, Madani, mengatakan bahwa di anggaran pendapatan dan belanja perubahan ( APBDP) tahun 2022, Kecamatan Cisoka mendapat 204 bantuan sanitasi program pengelolaan dan pengembangan sistem air limbah yang akan dilaksanaksan di 3 desa.

"Jumlahnya 204, akan dilaksanakan di 3 desa, yaitu di Desa Carenang 105, di Desa Selapajang 71 dan di Desa Cibugel 28," kata Akeng sapaan Madani

 

 

Go to top