Gelar Rakornas, PPP Targetkan 75 Kader Jadi Kepala Daerah

Gelar Rakornas, PPP Targetkan 75 Kader Jadi Kepala Daerah

Detakbanten.com SERANG - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan hasil Muktamar VIII Surabaya menggelar rapat koordinasi nasional (Rakornas) di Hotel Ledian Kota Serang, Banten, Senin (16/3/2015). Rakornas ini diikuti 29 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP.

Ketua Umum PPP M Romahurmuziy menjelaskan, PPP akan memetakan seluruh potensi yang ada di daerah, mengingat dalam waktu dekat ini ada 270 kabupaten/kota dan 9 provinsi yang bakal melakukan Pilkada serentak. "Saat ini ada 30 kader PPP yang telah menjadi kepala daerah. Dalam Pilkada serentak mendatang, PPP menargetkan 75 kader menjadi kepala daerah," terangnya.

Selain memetakan kekuatan di daerah, Rakornas PPP juga membahas hasil putusan Pengadilan Tata Usaha Negara terkait sengketa dualisme kepengurusan PPP. "Hingga kini belum ada perubahan struktur kepengurusan di tubuh PPP. Daftar pengurus yang terdaftar di Kemenkumham adalah kepengurusan saya," ujarnya.

Rakornas PPP ini dilaksanakan hingga Selasa (17/3/2015).

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries