Kalahkan MU 3-1, Chelsea Lolos Ke Final Piala FA

Kalahkan MU 3-1, Chelsea Lolos Ke Final Piala FA
detakbanten.com BOLA - Chelsea berhasil menumbangkan Manchester United 3-1 pada pertandingan Semifinal Piala FA di Stadion Wembley, Senin (20/07/2020) dini hari WIB.
 
Manchester United berinsiatif untuk lebih dahulu mengontrol jalannya laga. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer berusaha mendominasi penguasaan bola.
 
Peluang justru di dapat Chelsea dimenit ke 9, Manchester United berinsiatif untuk lebih dahulu mengontrol jalannya laga. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer berusaha mendominasi penguasaan bola.
 
Chelsea kemudian memberikan ancaman lagi. Kali ini pada menit ke-15. Willian memberikan umpan matang dari kanan lapangan ke tiang jauh. Di sana sudah ada Alonso yang bisa menanduk bola, namun masih belum menemui sasaran.
 
MU akhirnya mendapat peluang di menit ke-32 melalui skema tendangan bebas, Bruno Fernandes maju sabagai eksekutor, namun kiper The Blues, Willy Caballero, berhasil menghalau tembakannya.
 
Chelsea akhirnya bisa mencetak gol pada masa Injury time. memanfaatkan umpan lambung Azpilicueta dari sayap kanan, Giroud langsung melepaskan tembakan tanpa bisa dibendung De Gea. 0-1 untuk Chelsea bertahan hingga babak pertama usai.
 
Memasuki babak kedua MU bermaksud untuk menyamakan kedudukan,
 
Manchester United berinisiatif untuk bisa segera menyamakan kedudukan. Namun yang didapat justru Chelsea mampu menggandakan keunggulan saat laga baru berjalan satu menit, melalui skema serangan balik, Mason Mount sukses menjebol gawang United lewat tendangan jarak jauhnya. David De Gea  gagal menepis bola sehingga bola masuk ke gawangnya, 0-2 untuk Chelsea.
 
MU mencoba menekan pada menit ke-65. Melalui skema sepak pojok, Bruno Fernandes mengirim umpan kedalam kotak penalti dan disambut Maguire, sayang tandukannya masih melebar.
 
Sembilan menit kemudian Chelsea berhasil menambah keunggulan, berawal dari crossing Alonso dari sisi kiri pertahanan MU, Maguire yang mencoba menghalau justru memasukkan bola ke gawang sendiri. 0-3 untuk Chelsea.
 
Meski tertinggal tiga gol MU terus mencoba mencetak gol, mereka akhirnya mendapatkan penalti pada menit ke-85, setelah Martial dilanggar Hudson-Odoi. Fernandes kemudian mengeksekusi hukuman tersebut dengan sempurna. 1-3.
 
Hingga peluit panjang dibunyikan skor tidak berubah untuk kemenangan Chelsea 3-1 atas MU. Dengan hasil ini, duel derby London pun tercipta di final pada 1 Agustus mendatang. Chelsea akan menantang Arsenal yang sehari sebelumnya menang 2-0 atas Manchester City.(hfz)
 
Susunan pemain.
 
Manchester United: De Gea, Lindelof, Bailly (Martial 45+2'), Maguire, Wan-Bissaka (Fosu-Mensah 79'), Matic, Fred (Pogba 55'), Williams, Fernandes, James (Greenwood 56'), Rashford (Ighalo 79').
 
Chelsea: Caballero, Zouma, Ruediger, Azpilicueta, Alonso, Jorginho, Kovacic (Loftus-Cheek 86'), James, Mount (Pedro 90+1'), Giroud (Abraham 80'), Willian (Hudson-Odoi 80').
 

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries