Pabrik Mie Instan di Jatiuwung Terbakar

Pabrik Mie Instan di Jatiuwung Terbakar

detakbanten.com KOTA TANGERANG – Pabrik mi instan PT Olagafood di Jalan Industri 2 Blok H, Kelurahan Pasir Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang ludes terbakar. Peristiwa yang terjadi sekira pukul 17.30 WIB pada Senin (19/1/2017).

Salah satu saksi mata Edi Irawan (27) mengatakan, awalnya terdapat asap dari lantai 2 yang berisi gudang kartion di pabrik tersebut. Setelah melihat asap, Edi bersama karyawan lainnya mencoba menyiramkan air untuk memadamkan api. Namun sayang, api yang berada di dalam gudang yang berisi karton tersebut justru lebih cepat membesar.
"Karena api mulai membesar, akhirnya karyawan pun berlarian keluarr pabrik. Semuanya taut terjebak kalau tiodak cepat keluar," ujar Edi.
Hingga berita ini diturunkan, sedikitnya 5 unit mobil pemadam kebakaran dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang masih berusaha memadamkan api. Sejumlah warga yang berada di sekitar lokasi kejadian pun memadati untuk melihat peristiwa tersebut lebih jelas.
Belum diketahui penyebab dari kebakaran tersebut, diprediksi kerugian mencapai ratusan juta rupiah.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries