Pedagang Es Cendol Kebanjiran Pesanan Saat kampanye PKB

Pedagang Es Cendol Kebanjiran Pesanan Saat kampanye PKB

detakserang.com- Kramatwatu, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menggelar kampanye di lapangan Kramatwatu yang dihadiri ratusan pendukungnya.

Panas terik yang menyengat dikulit jum'at (28/3), tidak mematahkan semangat sejumlah pedagang es teh, cendol saat kampanye di mulai.

mereka mengaku sudah berada di lokasi kampanye sejak habis sholat jumat. Seperti di yang terlihat di lapangan Kramatwatu Kabupaten Serang.

Dengan semangat Jupri (35) pria asal Kasemen pedagang es cendol ini terlihat sibuk melayani peserta kampanye yang memesan dagangannya.

Diambilnya gelas kemudian dimasukan es batu, santan, gula merah dan kemudian cendol berwarna hijau cerah. Hmmm terlihat sangat lahap para peserta kampanye menghabiskan cendol buatan Jupri itu.

Maklum, udara yang sangat terik dan panas, minuman dingin seperti cendol benar-benar menghilangkan dahaga saat kampanye PKB siang ini.

"Lumayan mas saat kampanye. Untuk gelas saya gak bisa hitung berapa banyak. Tapi untuk yang dibungkus plastik selama kampanye ini lebih dari 20 plastik,"terang Jupri yang sehari-harinya berjualan es cendol di berkeliking.

"Yang pasti jika habis esnya dia meraup untung hampir kurang lebih Rp600 ribu," ungkapnya.

Jupri juga mengaju sudah menaikan harga jual es cendol saat kampanye menjadi Rp2000 per gelas dari biasa dia jualan jeliling hanya dihargai Rp1500 per gelasnya.(fir)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries