Pembangunan Stadion Mini Balaraja Dinilai Ada Kejanggalan

Pembangunan Stadion Mini Balaraja Dinilai Ada Kejanggalan

detakbanten.comTANGERANG - Proyek stadion mini Balaraja yang dikerjakan PT Bintang Selatan Sejahtera dinilai janggal, proyek pembangunan yang baru dikerjakan sekitar sebulan yang lalu tersebut memiliki tribun, hanya saja posisi tribun yang diperuntukan untuk penonton pertandingan posisinya tidak seperti pada umumnya.

Posisi tribun di stadion mini Balaraja berada di belakang gawang. Proyek yang menalan anngaran APBD sebesar Rp 4.3miliar ini menjadi kontroversi warga. Bahkan, Koni Kecamatan juga pernah melakukan Inspeksi mendadak (Sidak).
Jayadi warga Balaraja mengatakan, Pembangunan stadion mini Balaraja berbeda dengan stadion lainnya, karena di stadion mini ini lokasi tribun berada dibelakang gawang. Padahal jika melihat satadion mini atau stadion utama,lokasi gedung tribun berada disamping lapangan bola, karena akan berfungsi sebagai tempat penonton dan ruang oficial.
"Pembangunan lapangan stadion mini Balaraja terkesan dipaksakan, meski lahannya kurang memadai," kilahnya.
Mandor proyek stadion mini Pendi mengaku dirinya bekerja sesuai dengan rencana anggaran biaya (RAB). Di dalam RAB proyek ini kata Pendi, posisi tribun letaknya tepat di belakang gawang.
"Kalau saya hanya mengikuti gambar, kalau saya pindahin lokasi ke samping akan membongkar gedung sekolahan dong. Kemarin juga pengurus KONI juga datng menanyakan hal ini," ujarnya.
Sementara Iyus Pejabat Pelaksana Tekhnis Kegiatan (PPTK) Dinas Cipta Karya Kabupaten Tangerang mengatakan, lahan stadion mini Balaraja memang lahannya kurang memadai, pada saat pembebasan lahan, pemilik lahan tidak mau menjual tanahnya.
"Ya kalau ada lahannya sih pasti kita bangun tribun di samping lapangan," tandasnya. (YAT)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries