Pengamat Musik Sebut Tahun 2022 Genre Rock Masih Perlu Waktu untuk Bangkit 

Ilustrasi perhelatan musik outdoor. (Unsplash) Ilustrasi perhelatan musik outdoor. (Unsplash)

Detakbanten.com HIBURAN -- Pengamat musik Wendi Putranto dan musisi Andi Rianto prediksi tren musik di tahun 2022 tidak akan jauh beda seperti di tahun ini. Di tahun 2022 juga akan banyak konser yang diselenggarakan.

"Memang belum 100 persen, orang masih ada ketakutan tentang pandemi ini. Tapi (secara garis besar) akan jauh lebih meningkat dari tahun ini, live concert," kata Andi, mengutip dari Antara, Kamis (30/12/2021).⁣

Keduanya sepakat jika kehadiran platform streamin musik dan media social akan terus pengaruhi eksis music di tanah air.

"Untuk tren musik, saya rasa enggak jauh berbeda dengan 2021 ya. Banyak orang mendapatkan musik baru, lagu baru, artis baru, dari platform streaming seperti Spotify, Resso, JOOX," ujar Wendi.⁣

Diwaktu yang sama Andi Rianto mwnambahkan kalau tren music di tahun 2022 tetap akan didominasi oleh musik-musik yang viral di media social seperti TikTok.

"Pengaruh TikTok itu sangat luas, ya, jadi kayaknya kalau misalnya ada satu lagu yang tiba-tiba viral di TikTok pasti akan ada pengaruhnya ke sales, streaming, & yang lainnya," ujar Andi.⁣

Wendi juga mengatakan musik dangdut akan masih berjaya di tahun 2022 lantaran basis penggemarnya yang sangat besar.

"Lagu-lagu pop Jawa itu besar di 2021 ini. Sebagai the music of our country, dia akan tetap jadi tuan rumah, penggemarnya banyak. Kalau saya lihat, musik ini akan lebih besar lagi dengan varian-varian yang makin beragam," kata Wendi.⁣

Namun untuk musik rock sendiri, Wendi memprediksi masih perlu waktu yang lama untuk bangkit kembali usai terdampak pandemi COVID-19 dibandingkan genre lain. (Aip)

 

 

Go to top