KPU Se-Banten Rakor Persiapan Tetapkan Caleg Terpilih

KPU Se-Banten Rakor Persiapan Tetapkan Caleg Terpilih

detakserang.com- BANTEN, KPU Provinsi Banten menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Penetapan Calon Terpilih Pemilu Legislatif, Kamis (17/4). Rapat ini diikuti KPU Kabupaten dan Kota Se-Banten. Tujuannya menentukan waktu dan jadwal penetapan calon legislatif terpilih serta kendala yang akan terjadi.

KPU Provinsi Banten mengasumsikan banyak kendala yang dilaporkan KPU Kabupaten dan Kota, seperti yang disampaikan Ketua KPU Provinsi Banten Agus Supriatna kepada wartawan.

Kendala yang pertama, menurut Agus, banyak TPS di Tangerang Selatan misalnya. Di mana penghitungan suara di tingkat TPS selama dua hari, mencuat keberatan- keberatan dari internal partai.

Saat ini, ia menjelaskan, merupakan hari terakhir rekapitulasi penghitungan suara di tingkat kecamatan. Sedangkan ada beberapa kota dan kabupaten yang sudah rampung penghitungannya, seperti Kota Cilegon maupun Kabupaten Pandeglang.

"Pokoknya, hampir selesai seratus persen secara keseluruhan. Diasumsikan Sabtu-Minggu (19-20/4), proses penghitungan rekapitulasi tingkat kota dan kabupaten selesai. Untuk rekapitulasi penghitungan di tingkat provinsi akan digelar selama dua hari, Rabu-Kamis (23-24/4) mendatang. Adapun pada 11-13 Mei 2014 adalah jadwal untuk penetapan calon terpilih DPRD.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries