Kader Muda Ramaikan Calon Ketua PAN Cilegon

Kader Muda Ramaikan Calon Ketua PAN Cilegon

detakbanten.com Cilegon - Anugrah Chaerullah, putra mantan Sekda Banten Chaeron Muchsin, mendaftar sebagai calon Ketua DPD PAN Kota Cilegon di hari pertama pendaftaran, Jumat (7/1/2021). 

Saat mendaftarkan dirinya ke kantor DPD PAN Kota Cilegon, Ketua Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BMPAN) Kota Cilegon ini terlihat dikawal para punggawa BM-PAN. 

Secara tegas Anggota DPRD Kota Cilegon ini menyatakan, motivasinya mencalonkan diri sebagai Ketua DPD PAN Kota Cilegon adalah untuk membesarkan PAN di Kota Cilegon. 

“Kita berharap PAN kedepan bisa masuk tiga besar Kota Cilegon, saat ini kan urutan ke lima besar. Saya kira tidak terlalu jauh dari lima dan punya target tiga besar, minimal Wakil Ketua DPRD di Kota Cilegon,” ujarnya. 

Terkait majunya dia dibursa calon Ketua PAN Kota Cilegon ini, pria dengan sapaan akrab Irul ini mengaku sudah mengkomunikasikannya dengan pimpinan PAN di tingkat DPW dan DPP. 

“Mereka (pengurus DPW dan DPP) menyambut baik dan semua kader terbaik PAN,” tutur Wakil Ketua DPW PAN Provinsi Banten ini. 

la tidak mempermasalahkan terjadi dinamika dalam Musda V DPD PAN Kota Cilegon dengan munculnya beberapa nama pengurus yang ikut mencalonkan diri dan saat ini masih berada dijajaran pengurus PAN Kota Cilegon. 

“Mereka senior-senior saya, tidak masalah terjadi dinamika, bagi saya tidak ada saingan, semuanya Saudara,” ucapnya. 

Sementara itu, Ketua Steering Committee (SC) Musda V DPD PAN Kota Cilegon, Oji Armuji mengatakan, sudah ada beberapa kader dan 

pengurus yang berkomunikasi untuk mencalonkan diri. 

“Yang pertama incumbent, Bapak Haji Alawi Mahmud, Sekrataris Fraksi Bapak Masduki, kemudian Saefullah Asas dan yang sekarang sudah mendaftar Anugrah Chaerullah,” tutupnya. (man)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries