Cegah Tindak Korupsi, KPK Beri Pelatihan di Lebak

Cegah Tindak Korupsi, KPK Beri Pelatihan di Lebak

detakbanten.com LEBAK - Deputi Bidang Pencegahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyelenggarakan pelatihan standar operasional prosedur (SOP) pelayanan publik pelibatan komunitas dalam pencegahan korupsi di aula Multatuli pada Selasa, (6/3/2018).


Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan sebelumnya untuk menggerakkan komunitas dalam pencegahan korupsi dikarenakan hal ini membutuhkan proses yang panjang dalam menjalin kolaborasi komunitas dengan pemerintah daerah agar bisa bermanfaat bagi masyarakat, hal itu disampaikan perwakilan dari deputi bidang pencegahan korupsi Rama Handoko.

"Pelibatan komunitas dalam pencegahan korupsi sangat penting karena komunitas selain mengawal, juga akan memberikan saran dan masukan yang berharga dalam pelayanan publik ke masyarakat," katanya.

Pjs Bupati Lebak Ino s rawita menegaskan, para pelayan publik harus menyadari bahwa rakyat adalah pemegang kedaulatan tertinggi dan berhak atas pelayanan prima yang dilakukan oleh para abdi masyarakat. Ino juga mengatakan pelayanan publik sudah saatnya bersungguh-sungguh menempatkan masyarakat pada posisi yang harus dilayani dengan baik.

"Komunitas harus bisa berperan mengkampanyekan kebaikan kepada masyarakat dan memegang nilai integritas yang diharapkan seperti jujur, peduli, disiplin, mandiri, tanggung jawab, bekerja keras, sederhana, dan bisa melibatkan masyarakat dalam kegiatan yang positif." tambahnya

Pelayan publik merupakan rangkaian tindakan kegiatan pemenuhan kebutuhan setiap warga negara atas barang dan jasa serta administrasi harus dilakukan oleh semua lembaga publik mulai dari daerah sampai pusat.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries