Dinsos Banten Sambangi ODK di Lebak

Dinsos Banten Sambangi ODK di Lebak

detakbanten.com LEBAK – Dinas Sosial Provinsi Banten, datangi salah Satu rumah warga yang di huni dengan tiga seorang anak yang Mengalami Orang Dengan Kecacatan (ODK).

Ade orang tua ketiga ODK tersebut adalah warga Kampung Cibuah Talang, RT 10, RW 03, Kelurahan Warung Gunung, Kecamatan Warung Gunung, Kabupaten Lebak, Banten.

Kepala Dinas Sosial Provinsi Banten Nurhana mengatakan, kunjungan ini Dinas Sosial Provinsi Banten mendapatkan laporan dari Dinsos Kabupaten Lebak bahwa ada satu rumah yang mengalami ODK.

“Memang keadaannya sangat prihatinkan, sementara kita hanya mengabil dari sisi kesosialannya saja, kalau untuk mengenai Gizi buruk itu nanti ranah Dinkes, kita hanya memberikan bantuan dan memverifikasi apakah keluarga pak Ade ini layak mendapatkan bantuan PKH atau tidak,” ujarnya, saat ditemui diruangannya, Senin (12/3/2018).

Ia melanjutkan, bahwa pak ade memiliki delapan seorang anak, dari delapan tersebut tiga mengalami ODK, sisanya masih normal.

“Memang dilihat mereka ini bukan memiliki penyakit gizi buruk tetapi penyakit yang beda, karena lahirnya besar dan baru-baru ini aja mengami kecacatan, yang mengalami kecacatan anak usia 21 tahun, anak usia 16 tahun, dan anak usia 14 tahun, saya melihat kehidupannya memang standar saja tetapi kita melihat tiga anaknya saja,” katanya.

Sedangkan Kabid Rehabilitas Sosial Dede Siti Eka menambahkan, Dinas Sosial Provinsi Banten memberikan bantuan kepada keluarga Ade yang mengalami tiga seorang anaknya yang melangi ODK.

“untuk bantuan yang kita berikan seperti sembako, dan dua tongkat, dan keluarga tersebut juga tahun ini sudah mendapatkan program dari pemerintahan Provinsi Banten,” pungkasnya.

Baca Juga : Anggaran Dipangkas, Dinsos Diminta Bijak Susun Kegiatan

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries