Sebuah Riset Ungkap Pengguna Android Merupakan Pasangan yang Ideal Ketimbang Pengguna iPhone

Ilustrasi. (Androidcentralcom) Ilustrasi. (Androidcentralcom)

Detakbanten.com TEKNET -- Persaingan antara pengguna Android dan iPhone terus berlanjut. Banyak pengguna yang bersikeras bahwa ponsel pintar yang mereka gunakan adalah yang terbaik.

Beberapa riset telah dilakukan untuk menentukan mana yang lebih baik, apakah pengguna smartphone Android atau iPhone.

Salah satu riset yang dilakukan oleh CompareMyMobile, menguji apakah pengguna iPhone atau Android merupakan pasangan yang lebih baik.

Hasilnya menunjukkan bahwa pengguna iPhone cenderung lebih menyebalkan dalam kebiasaan telepon mereka dibandingkan pengguna Android, sehingga membuat pengguna Android dianggap sebagai pasangan yang lebih baik.

Studi ini melibatkan lebih dari 2.000 pengguna yang disurvei, dan menemukan bahwa pengguna iPhone 12% lebih menyebalkan daripada pasangan mereka yang menggunakan Android.

Beberapa kebiasaan yang membuat pengguna iPhone disebut menyebalkan menurut penelitian ini adalah penggunaan filter berlebihan pada foto, menggunakannya saat berbicara, dan bahkan saat mengemudi. (Aip)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries