6 Rumah di Kelurahan Sawah Kebanjiran, Legislator Tangsel Minta Bintaro Perbaiki Saluran Air

: Anggota DPRD Tangsel, Sukarya bersama warga dan Tagana saat ninjau banjir di RT 005/02 Kelurahan Sawah, Ciputat. : Anggota DPRD Tangsel, Sukarya bersama warga dan Tagana saat ninjau banjir di RT 005/02 Kelurahan Sawah, Ciputat.
detakbanten.com CIPUTAT - Anggota DPRD Kota Tangsel, Sukarya bersama relawan Taruna Siaga Bencana (Tagana), Anggota Karang Taruna Ciputat, Komunitas OI Tangsel, menyambangi sejumlah rumah warga terdampak banjir yang terjadi pada awal tahun baru 2020 lalu.
 
Di ketahui, enam rumah di RT 005/02 Kelurahan Sawah, Ciputat, mengalami kebanjiran dengan ketinggian air mencapai 1,5 meter. Banjir yang terjadi di kawasan itu, lantaran saluran air yang ada tidak berfungsi dengan baik.
 
Agar kejadian banjir tidak kembali terulang, mereka pun mendatangi perumahan UTown Home yang berada tak jauh dari kampus Universitas Pembangunan Jaya (UPJ) Bintaro.
 
Fatur, salah seorang warga setempat mengatakan bahwa banjir yang terjadi di wilayahnya, akibat drainase yang berada di perumahan UTown Home kurang berfungsi dengan baik.
Kondisi tersebut menyebabkan air menggenang dan memenuhi halaman rumahnya.
 
"Air ke tampung dulu di kawasan kami, terus nyerapnya lama. Saya baru bisa ngepel rumah saya hari Minggu. Berarti air menggenang di rumah saya empat hari," katanya menjelaskan kepada wartawan, Senin (13/1/2020).
 
Karena genangan air yang ada di rumahnya tak kunjung surut, Fatur pun memberitahukan peristiwa banjir tersebut kepada relawan Tagana Tangsel yang pada saat terjadi banjir, anggota Tagana sedang membuka Posko di depan Perumahan Graha Permai Ciputat.
 
"Saya berharap pengembang segera memperbaiki saluran air di wilayah saya. Supaya air datang bisa langsung terbuang," Fatur menambahkan.
 
Sementara itu, Anggota DPRD Kota Tangsel, Sukarya mengatakan, kedatangannya ke perumahan UTown Home, untuk meminta solusi yang tepat terkait penanganan banjir yang terjadi di wilayah tersebut.
 
"Kita datang kesini untuk meminta solusi. Minimal bisa meminimalisir banjir yang terjadi di wilayah RT 005," ungkapnya.
 
Sukarya pun akan menunggu progres perkembangan yang dilakukan pengelola kawasan Bintaro terhadap penanganan banjir yang menimpa beberapa rumah warga di wilayah itu.
 
"Kita harapkan pengembang bertanggung jawab dalam penanganan banjir disini. Nanti progres perbaikannya akan saya sampaikan," ujar Sukarya.
 
Sopyan, salah seorang perwakilan pengelola kawasan Bintaro mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan tinjauan kembali terhadap saluran air warga. Sopyan juga akan minta masukan dari anggota dewan dan warga sekitar terkait penanganan banjir yang terjadi di wilayah itu.
 
"Nanti akan kita tinjau lagi. Kami juga akan minta masukan dari dewan dan warga sekitar, Insya Allah secepatnya," singkat Sopyan.
 

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries