Berhenti di Lampu Merah, Mobil Box Berisi Es Batu Terbakar

Berhenti di Lampu Merah, Mobil Box Berisi Es Batu Terbakar

detakbanten.com, TANGSEL - Sial nasib yang dialami Nurdin (30). Pria yang diketahui sebagai warga Kampung Dandang RT 003/003, Cisauk, Kabupaten Tangerang, itu terjebak didalam mobil bok yang terbakar.

Beruntung, dalam peristiwa itu nasib Nurdin dan satu rekan kerjanya dapat tertolong sebelum api meludeskan mobil box warna hijau milik salah satu perusahaan yang memproduksi es batu kristal, Senin (5/10/2020).

Usut punya usut, ceritanya peristiwa nahas itu berawal ketika Nurdin mengendarai mobil box warna hijau B-9312-NXR. Namun secara tiba-tiba, kepulan asap hitam dan api dengan cepat keluar dari box mobil yang dikendarainya.

Saat itu mobil sengaja berhenti lantaran traffic light atau lampu lalu lintas di perempatan Jalan Raya Utama BSD menunjukan lampu merah.

"Itu peristiwanya sangat tiba-tiba, saat saya berhenti di lampu merah dan melihat dari spion kanan dan kiri kok ada asap dan keluar api dari arah belakang. Saya dan teman saya terjebak didalam mobil, saya terpaksa mendobrak pintu untuk menyelamatkan diri saat api dengan cepat membakar bagian belakang,"kata Nurdin kepada detakbanten.com.

Berdasarkan keterangan kepolisian setempat menyebutkan, peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Utama BSD, Lengkong, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Senin pagi sekira pukul 06:40 Wib.

Kanit Lantas, Polsek Pagedangan, Polres Tangerang Selatan, Ipda Gunawan menjelaskan, peristiwa terjadi secara tiba-tiba. Kata Gunawan, saat itu peristiwa di traffic light.

"Mesinnya mati sendiri dan langsung menimbulkan api pada bagian mesin di belakang kepala mobil. Saat itu langsung membakar bagian mobil dengan cepat,"terang Ipda Gunawan.

Informasinya, peristiwa itu kini langsung ditangani oleh unit Satuan Lalu-Lintas Polres Tangerang Selatan. Hingga berita ini dipublikasi, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries