Besok, Pemain Timnas U23, Arkhan Fikri Akan Perkuat Squad Forkopimda Serdang Bedagai Lawan Muspika Pegajahan

Arkhan Fikri pemain Timnas U23 Arkhan Fikri pemain Timnas U23

Detakbanten.com I SERDANG BEDAGAI – Pemain Tim Nasional (Tinmas) U23, Arkhan Fikri akan bergabung memperkuat squad Forkopimda Serdang Bedagai saat melawan Muspika Pegajahan di lapangan sepakbola PT Fajar Agung Desa Bingkat, Kecamatan Perbaungan, Jumat (31/5/2024).

Manager PS Forkopimda Serdang Bedagai, Darmawan mengatakan, pemain Timnas U23, Arkhan Fikri akan ikut bermain pada pertandingan persahabatan Forkopimda Serdang Bedagai melawan Muspika Pegajahan di lapangan sepakbola Obang-Abing.

“Pertandingan besok pasti meriah karena pemain Timnas U23, Arkhan sudah bersedia ikut bermain,” ujarnya, Kamis (30/5/2024).

Menurutnya, pertandingan persahabatan ini dalam rangka safari Forkopimda Serdang Bedagai dalam kegiatan pertandingan sepakbola ke seluruh Kecamatan se Kabupaten Serdang Bedagai yang dilaksanakan setiap hari jumat.

“Kebetulan Arkhan lagi pulang kampung ke Serdang Bedagai usai mengikuti piala Asia U23, momen ini kami manfaatkan untuk mengundang beliau ikut bermain bola,” terang Darmawan.

Terpisah, Tomy Harno membenarkan anaknya Arkhan Fikri akan bergabung dengan PS Forkopimda Serdang Bedagai saat melawan PS Muspika Pegajahan di lapangan sepakbola Obang-Abing.

“Benar, besok Arkhan akan main bola di lapangan Obang-Abing, Perbaungan,” ucapnya.

Kata dia, usai mengikuti piala Asia U23, Arkhan mendapat libur pulang kampung. Mengisi libur itu dia diajak Bupati Serdang Bedagai, Darma Wijaya untuk ikut bermain bola.

“Kebetulan diajak Bupati main bola, sekalian melatih fisik saat libur sebelum kembali ke Jakarta,” bilang Tomy.(ap).

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries