Bupati Zaki Dampingi Menkop UKM di Acara Penyerahan RLH oleh Kopsyah BMI

Bupati Zaki Dampingi Menkop UKM di Acara Penyerahan RLH oleh Kopsyah BMI

detakbanten.com, TANGERANG -- Ahmed Zaki Iskandar Bupati Tangerang mendampingi Teten Masduki Mentri Koperasi Dan Usaha Kecil Menengah (UKM) dalam acara penyerahan rumah layak huni oleh Koperasi Syariah Benteng Mikro Indonesia, Rabu,(17/3/2021) di Kampung Bojong, Desa Laksana, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten

Pada kesempatan acara tersebut Koperasi Syariah (Kopsyah) Benteng Mikro Indonesia (BMI) kembali menyerahkan rumah layak huni di wilayah Kabupaten Tangerang. Kali ada empat rumah layak huni yang di serahkan oleh Kopsyah BMI kepada warga masyarakat Kampung Bojong, Desa Laksana, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.

Ahmed Zaki Iskandar Bupati Tangerang mengatakan, penyerahan rumah layak huni oleh Kopsyah BMI di Kabupaten Tangerang saat ini 184 rumah layak huni yang sudah di bangun. Secara keseluruhan Kopsyah BMI sudah membangun 290 rumah layak huni.

"Kopsyah BMI ini mitra yang sudah banyak membantu program Pemerintah Kabupaten Tangerang, terutama dalam program bedah rumah, Kopsyah BMI melalui program rumah layak huni nya, sudah dapat ikut membantu merehabilitasi rumah - rumah tidak layak huni di Kabupaten Tangerang menjadi rumah layak huni," Kata Zaki

Dari 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang, Kecamatan Pakuhaji ini Kecamatan yang sedang berkembang dan banyak program - program pembangunan yang sedang berjalan.

Namun menurut nya, Kabupaten Tangerang ini masih banyak rumah - rumah yang harus di perbaiki, sekitar 8000 ribu rumah di Kabupaten Tangerang saat ini masih menjadi kebutuhan prioritas yang harus di perbaiki.
" Mudah - mudahan dalam tiga tahun kedepan 8 ribu rumah tidak layak huni ini bisa teratasi. Ada nya mitra Kopsyah BMI yang terus berperan," harap nya

Meskipun di masa pandemi, Lanjut Zaki Kopsyah BMI masih terus bergerak dan membantu masyarakat dalam upaya membangkitkan perekonomian kerakyatan.

"Usaha Kecil Menengah di tengah pandemi saat ini menjadi tulang punggung ekonomi msyarakt. Semoga Usaha - usaha kecil bisa terus bangkit," ujar nya

Zaki menjelaskan, Pemerintah Daerah saat ini juga dengan macam- macam program sedang fokus melakukan kegiatan peningkatan perekonomian kerakyatan. Kegiatan tersebut di masa pandemi ini dalam bentuk bantuan yang melibatkan beberapa Dinas terkait.

" Dengan membantu usaha Kecil menengah ini berharap bisa membangkitkan perekonomian kerakyatan. Melalui Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Pertanian dan peternakan, dinas perkim dan bantuan dari dinsos berbagai program bantuan dilakukan," terang nya

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries