Cegah Corona, Pokja Wartawan Harian Kabupaten Tangerang Bagikan Masker Dan Takjil

Cegah Corona, Pokja Wartawan Harian Kabupaten Tangerang Bagikan Masker Dan Takjil

detakbanten.com TIGARAKSA -- Kelompok Kerja (Pokja) wartawan harian Kabupaten Tangerang mengadakan kegiatan sosial ramadhan dengan membagikan 500 paket kesehatan berupa masker, hand sanitizer dan sabun cuci tangan serta ratusan takjil kepada masyarakat di dua lokasi yakni Pasar Cisoka, Kecamatan Cisoka, dan Jalan baru Bunderan Bugel Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Jumat (15/5/2020).

Kegiatan tersebut akan dilaksanakan secara bertahap di sejumlah titik zona merah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Tangerang.

Ketua panitia Chuni Hermansyah mengatakan, kegiatan bertema ‘Jurnalis Peduli Mencegah Penyebaran Covid-19 Di Masyarakat’ tersebut, sebagai aksi nyata para jurnalis mendukung dan membantu Pemkab Tangerang memutus penyebaran dan kasus Covid-19.

“Kita sadari bersama, saat ini masih banyak masyarakat yang berpergian dan beraktivitas di jalan raya, pasar dan tempat umum lainnya tidak menggunakan masker,” ujarnya.

Maka, jelas Chuni, pihaknya membagikan masker kain agar tidak ada lagi warga yang beralasan tidak memakai masker.

“Tahap pertama ini ada sekitar 250 paket masker dan sabun cuci tangan. Sementara sisanya, nanti akan dilakukan bertahap dititik lain yang menjadi zona merah, salah satunya di Jalan Raya Baru Pemda menuju Puspemkab Tangerang,” terangnya.

Ketua Pokja Wartawan Harian Kabupaten Tangerang Bambang Muljono mengungkapkan terimakasih kepada semua pihak baik Pemkab Tangerang dan masyarakat yang telah mendukung serta berpartisipasi dalam kegiatan ini.

“Kami hanya sebagai fasilitator dari semua pihak yang peduli untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 di masyarakat Kabupaten Tangerang ini. Semoga, Covid-19 ini segera hilang dan semua kembali normal seperti sebelumnya,” ungkapnya.

Sementara itu, di tempat yang sama Camat Cisoka Ahmad Hapid mengatakan, dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan rapid test untuk masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker.

“Rapid test ini dilakukan sebagai deteksi dini kepada warga yang tidak menggunakan masker dan melanggar Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Tujuannya, untuk menekan angka penyebaran Covid-19 di masyarakat Cisoka,” katanya.

Hapid berharap, semua masyarakat mau konsisten menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah. “Semua merupakan garda terdepan dalam pencegahan Covid-19 ini. Minimalisir kemungkinan tertular dan menulari,” ucapnya.

Kegiatan tersebut bekerjasama dengan unsur musyawarah pimpinan kecamatan (Muspika) Kecamatan Cisoka dan Pemerintah Kabupaten Tangerang. Yakni, Polsek Cisoka, Koramil, Sekretaris Kecamatan, PMI Kabupaten Tangerang dan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kecamatan Cisoka.

 

 

Go to top