Dewan Kehormatan dan Ketua PMI Kecamatan Pakuhaji Resmi Dilantik

Dewan Kehormatan dan Ketua PMI Kecamatan Pakuhaji Resmi Dilantik

detakbanten.com, PAKUHAJI --
Drs. H. Soma Atmaja Ketua PMI Kab.Tangerang bersama H.Asmawi Camat Pakuhaji secara resmi melantik Dewan Kehormatan dan Ketua PMI Kecamatan Pakuhaji serta Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) periode 2021 - 2024 pada, Rabu, (3/03/2021)

H. Soma Atmaja Ketua PMI Kabupaten Tangerang menjelaskan, pelantikan pengurus PMI Kecamatan Pakuhaji ini agar terus lebih berkiprah membantu masyarakat dalam penanggulangan bencana dan penanggulangan Covid 19 di wilayah Kecamatan Pakuhaji khususnya.

"Dari 29 Kecamatan saat ini sudah hampir setengahnya yang sudah di Lantik kepengurusan PMI Kecamatan. Kedepannya berharap bisa lebih ikhlas dalam berbuat terutama di bidang kemanusiaan," Ujar nya

H.Asmawi Camat Pakuhaji menaruh pesan kepada pengurus PMI Kecamatan Pakuhaji yang baru saja dilantik, untuk kedepan nya pengurus PMI Kecamatan agar dapat bekerja secara maksimal dalam memberikan pelayanan masyarakat dan agar terus bisa berdampingan bersama pemerintah kecamatan untuk membantu dan mendukung segala program di ruang lingkup Kecamatan.

" PMI Kecamatan ini berharap menjadi garda terdepan yang bisa hadir di tengah masyarakat dalam membantu program pemerintah daerah dan program pemerintah Kecamatan dalam mengatasi kondisi pandemi covid-19," Ujar H.Amawi camat Pakuhaji Kepada wartawan detakbanten.com, di sela-sela kegiatan nya

Sementara itu Nurjaman Ketua PMI Kecamatan Pakuhaji yang baru saja dilantik mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang sudah memberikan kepercayaan untuk menahkodai PMI Kecamatan di Pakuhaji.

"Kedepannya kami maksimalkan menjadi garda terdepan untuk masyarakat terutama dalam bidang kemanusiaan. Selain itu juga kami terus sinergis bersama pemerintah Kecamatan dalam penanggulangan Covid 19," Ujarnya

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries