Diaudin Abdul Khair Resmi Pimpin PW IPNU Banten

Diaudin Abdul Khair Resmi Pimpin PW IPNU Banten

detakbanten.com TANGERANG -- Mantan Sekretaris PW IPNU Banten Masa Khidmat 2017-2020 Diaudin Abdul Khair, terpilih setelah meraih dukungan dari 4 Cabang di Konferensi Wilayah (KONFERWIL) VI PW IPNU Banten di yang digelar STISNU Nusantara, Kota Tangerang, Jum'at - Sabtu (14/11/2020-15/11/2020).

Ketua PW IPNU Terpilih, Diaudin Abdul Khair mengatakan dengan terpilihnya sebagai ketua PW IPNU yang baru, ini merupakan sebuah amanah yang harus diembannya.

“Bagi saya ini amanah yang harus dijalankan untuk membesarkan IPNU Banten,” katanya.

Lebih lanjut, Dirinya meminta kepada semua anggota maupun kader IPNU Banten untuk tetap kompak dalam segala urusan dan terus menerapkan panca khidmat IPNU. Yakni konsolidasi organisasi, penguatan kaderisasi, pengembangan inovasi, ketahanan informasi dan penguatan ideologi. "Jelasnya.

Sementara itu, Maulana Sarifudin selaku SC, mengatakan bahwasanya dirinya yang memimpin sidang pleno karena beberapa peserta sidang meminta untuk di gantikannya presidium sidang, karena presidium sidang dari Pimpinan Pusat terlihat terburu buru dan tidak netral.

" Saya mempimpin persidangan sampai selesai dan ada beberapa Cabang IPNU yang walk out pada sidang pleno penetapan ketua pw ipnu yaitu PC IPNU lebak PC IPNU Kota Serang dan PC IPNU Pandeglang". Ucapnya

Lanjutnya, karena ada 3 cabang yang walk dan masih ada 4 Cabang yang masih stan by di forum sesuai tata tertib yang ada maka kami melanjutkan sidang pleno karena melihat peserta masih quorum (1/2 lebih 1). Kemudian kita lanjut persidangan sampai selesai. Karena hanya ada 1 calon yang memenuhi syarat yaitu diaudin abdul khoir. Maka terpilihlah rekan diaudin abdul khoir secara aklamasi. "Tegasnya.

Terakhir, Demisioner Ketua PW IPNU, Rekan Randi Hamdani, mengucapkan selamat kepada rekan diaudin Abdul Khair yang sudah terpilih secara aklamasi.

"Tugas saya sebagai ketua sudah selesai, dan tugas rekan rekan panitia menyelesaikan Konferwil sesuai aturan dan itu sudah kita lakukan sampai sidang terakhir, dan memutuskan diaudin abdul Khair sebagai Ketua terpilih dan tim formatur. "Tutup.

Untuk informasi, PC IPNU Kota Serang, PC IPNU Kab. Pandeglang dan PC IPNU Kab. Lebak dinyatakan Walk out karena meninggalkan arena Konferwil VI PW IPNU Provinsi Banten sebelum persidangan selesai. dan yang masih ada di Forum PC IPNU Kabupaten Tangerang, PC IPNU Kota Tangerang, PC IPNU Tangsel dan PC IPNU Kabupaten Serang.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries