Dua Kapolsek Di Tangsel Di Ganti, Kapolres: Prioritaskan Pelayanan Kepada Masyarakat !

Dua Kapolsek Di Tangsel Di Ganti, Kapolres: Prioritaskan Pelayanan Kepada Masyarakat !

detakbanten.com TANGSEL--Dua pimpinan kepolisian Sektor (Polsek) yang ada di wilayah hukum Polres Kota Tangerang Selatan (Tangsel), yakni Polsek Pamulang dan Polsek Kelapa Dua, mulai mengalami pergantian pimpinan.

Berdasarkan informasi, Polsek Pamulang kini di isi oleh AKP Tatang Andi S dari AKP Tatang dari Kasat Binmas Polres Tangsel, kini mengisi jabatan kapolsek Pamulang yang sebelumnya di jabat oleh Kompol Sartoto. Sementara Kapolsek Kelapa Dua, dari yang sebelumnya di jabat Kompol Zainal Azhab, kini di isi Kompol Endang Sukmawijaya dari Polda Metro Jaya.

Kapolres Tangsel, AKBP Ayi Supardan mengatakan, pergantian pucuk pimpinan di tubuh Polri sudah biasa di lakukan. Hal ini tak lain untuk meningkatkan kinerja aparat menjadi lebih optimal di tengah-tengah masyarakat.

"Sudah biasa, pergantian inikan fungsinya agar kepolisian lebih optimal di tengah masyarakat," kata Kapolres usai menyaksikan serah terima jabatan (Sertijab) di Mapolsek Kelapa Dua, Kamis (5/1).

Dengan adanya Sertijab pucuk pimpinan dua Kapolsek itu, Kapolres menegaskan agar supaya kapolsek yang baru di lantik tetap menjaga dinamika yang ada di tubuh Polri. Ia pun berpesan agar lebih memprioritaskan pelayanan kepada masyarakat.

"Itu aja, kami berharap masyarakat lebih di prioritaskan, karena memang tugas kita selalu mengayomi masyarakat," tandasnya

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries