FASI akan Panggil 12 Atlet

Ilustrasi Ilustrasi

detakbanten.com - SERANG, Pengurus Provinsi Federasi Aero Sport Indonesia (Pengprov FASI) Banten cabang olahraga (cabor) aeromodeling, telah resmi menyeleksi tes fisik 17 atlet yang akan berlaga di Prakualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON), beberapa waktu yang lalu.

Namun, dari 17 orang yang diseleksi, tidak semua atlet akan masuk pemusatan latihan daerah (pelatda), yang sedianya akan digelar pada Maret nanti.

Hal itu disampaikan Pelatih aeromodeling Banten, Ahmad Iswadi. Kata dia, dari 17 atlet, pihaknya hanya memanggil 12 atlet. "Ini sudah keputusan resmi saya dan juga pengurus FASI Banten khususnya cabor aeromodeling. Kami hanya akan berangkatkan 12 atlet saja," papar Iswadi.

Untuk itu, ia saat ini tengah serius memilah atlet Banten yang akan masuk pelatda. "Saya pilih atlet bukan dari unsure kedekatan. Tapi, dari hasil tes dan juga prestasinya selama ini," ucapnya.

Terpisah, Ketua Umum Cabor aeromodeling Banten, ahmad Tamami tidak mempermasalahkan langkah Pelatih Ahmad Iswadi. "Semua keptusannya kami dukung. Yang penting, kita mampu berprestasi maksimal di kancah Pra PON dan PON XIX," pungkasnya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries